Mohon tunggu...
Herlyne Kusuma Ardi
Herlyne Kusuma Ardi Mohon Tunggu... Lainnya - tidak ada

hobi saya berenang dan memasak

Selanjutnya

Tutup

Bahasa

Semangat Sumpah Pemuda Untuk Indonesia Maju

2 November 2024   19:26 Diperbarui: 2 November 2024   21:11 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

     Halo semuanya! Gimana nih kabar kalian semua? Semoga semua baik - baik saja, ya. Hari ini tepat pada tanggal 28 Oktober 2024. Ada yang tau hari apa? Betul sekali, tepat pada tanggal 28 Oktober adalah hari Sumpah Pemuda. Biasanya Sumpah Pemuda dirayakan dari tahun ke tahun. Di setiap tahun, tentunya ada tema yang sangat menarik. Untuk tahun ini juga tentunya ada tema, yaitu " Maju Bersama Indonesia Raya ". Yuk, kita baca lebih dalam tentang sumpah Pemuda.

     Sumpah Pemuda jatuh pada tanggal 28 Oktober. Hal in sudah ada sejak 28 Oktober 1928. Sumpah Pemuda dirayakan untuk mengenang para pahlawan yang dulunya telah berjuang. Dulunya Sumpah Pemuda dibuat para pemuda pemudi pejuang kemerdekaan. Di dalam Sumpah Pemuda berisikan 3 ikrar tentang janji para pemuda pemudi.  Sumpah Pemuda dibuat agar par pemuda pemudi di Indonesia bisa menjaga Indonesia dengan baik. Sumpah Pemuda dirayakan dengan Upacara Bendera Merah Putih. Di setiap sekolah tentunya wajib melakukan upacara tersebut. Di zaman ini banyak anak yang belum memahami Sumpah Pemuda. Maka, kah itu Sumpah Pemuda tahun ini mempunyai tema "Maju Bersama Dengan Indonesia Raya". Dengan ini kita harus selalu mengingat para jasa pahlawan kita yang sudah berjuang agar Indonesia bisa merdeka. Dan kita juga harus melannjutkan hal yang sudah dilakukan para pahlawan, dengan cara sebagai generasi selanjutnya Indonesia, kita harus memajukan Indonesia. Tetapi di zaman ini terjadi banyak perpecahan. Dengan cara menghargai jasa para pahlawan kita, kita harus memahami Sumpah Pemuda, mengikuti upacara sebagai tanda hormat kita kepada para pahlawan yang telah gugur, dan melakukan atau menanamkan sikap nasionalisme dalam diri kita.

      Berikut opini - opini orang sekitar tentang Sumpah Pemuda dengan temanya ditahun 2024. "Sumpah Pemuda adalah ikrar yang iucapkan oleh pemuda pemudi Indonesia yang bertujuan untuk mempersatukan bangsa" ujar Ellena Joslyn tentang pengertian Sumpah Pemuda. "Karena dengan tema ini diharapkan dapat berkontribusi untuk membuat negara Indonesia semakin maju" ujar Michaela Maria Anne tentang tema Sumpah Pemuda tahun 2024. " Untuk bangsa Indonesia yang bersatu bersama dan maju bersama Indonesia Raya" ujar Sheaneshly Aiko Trinawan tentang tema Sumpah Pemuda di tahun 2024.

      Oleh karena itu, Sumpah Pemuda adalah hari yang harus kita rayakan sebagai hari untuk mengenang para pahlawan kita yang telah gugur. Setiap tahunnya kita harus mengenang hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober sebagai rasa untuk menghargai para jasa pahlawan kita. Dan juga kita harus meneladani sikap para pahlawan yang telah gugur, serta kita juga harus lebih mencintai negeri kita Indonesia layaknya para pahlawan dulu yang sudah menjaga, memperjuangkan, mencintai Indonesia. Maka karena itu dengan tema ditahun 2024 diharapkan agar seluruh warga dapat berkontribusi kepada negara agar semakin maju dan agar bangsa Indonesia bisa bersatu. Sekian dari saya, saya harap para pembaca dapat memahami, menghargai dan meneladani sikap para pahlawan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun