Mohon tunggu...
HERLIANA
HERLIANA Mohon Tunggu... Mahasiswa - kampus IAIN pontianak

program studi pendidikan guru madrasah ibtidaiyah (PGMI)

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Ayo Mondok Bersama PQIY

26 November 2021   12:02 Diperbarui: 26 November 2021   12:09 1077
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Masjid Ismuhu Yahya adalah salah satu masjid yang di support dalam program SIDAQ (Selamatkan Indonesia Dengan Al-Qur'an). SIDAQ ini adalah sebuah gerakan nasional yang diinisiasi oleh Yayasan Pondok Digital di Kota Pontianak . 

SIDAQ di bentuk berlandaskan sebuah hadits yang mengatakan bahwa 1 orang hafidz bisa memberikan syafaat kepada 10 orang yang bahkan sudah dipastikan masuk neraka, SIDAQ hadir untuk mensyurgakan 250 juta umat muslim di indonesia, dengan cara mencetak 25 juta hafidz di bumi Nusantara.

Pondok Digital, ialah tempat para santri menghafal Al-Qur'an. Pondok Qur'an ini lebih dikenal dengan Pondok Qur'an Ismuhu Yahya (PQIY)  yang terletak di dekat Masjid Ismuhu Yahya, Jl. Parit Nomor Dua, Komp Green City Dusun Parit Baru, Kec. Sungai Raya Kab. Kubu Raya, Kalbar. Di Pondok Qur'an ini menargetkan untuk para santri menghafal Al-Qur'an dalam jangka waktu 3 bulan hafal 3 juz.

Pondok Qur'an ini pertama kali dibuka dan menerima santri pada tanggal 4 oktober 2020. Nah pada angkatan pertama dicari 100 orang yang siap menjadi santri dan menghafal Qur'an. Untuk awal-awal masuk santri itu disebut Pra Santri ketika sudah 3 bulan dan lulus ujian maka menjadi Santri Pengabdian jika sudah mendapat amanah.

Disini ada beberapa program harian yang diikuti oleh para santri  mulai dari tahajud, sholat shubuh berjamaah,setoran hafalan / kajian motivasi, agenda pribadi/sarapan, majelis Dhuha, Qoilulah/ makan siang, murojaah, kajian sore, public speaking, dan ziyadah/motivasi. Di Pondok Qur'an Ismuhu Yahya ini dilengkapi dengan fasilitas yang memadai untuk menyamankan para santrinya menghafal al-Qur'an.  

Ada juga beberapa program yang seru didalam Pondok Qur'an Ismuhu Yahya, yaitu pasar bahagia yang dilakukan setiap jum'at pagi. Nah dimana pasar bahagia ini masyarakat dapat berbelanja gratis dengan bayar menggunakan doa. Ada juga yang namanya Terabas ( terapi bangun subuh ), nah para santri boleh mengajak teman-temannya di luar pondok untuk join dalam kegiatan ini. Kegiatan ini di mulai dengan kajian malam hari dan subuh berjamaah plus dengan kajian setelah shalat.

Di Pondok Ismuhu Yahya ini juga sering menghadirkan para penceramah dari luar untuk memotivasi dan berbagi pengalaman  mereka kepada santri-santri. Di sini bukan hanya menghafal Qur'an saja tetapi di ajarkan nilai-nilai kebaikan. 

Di sini para santri bisa sambil berkuliah/bekerja, karena para santri diwajibkan untuk mengikuti kegiatan di pondok pada malam hari. Para santri boleh keluar pondok pada pagi sampai dengan sore hari untuk kegiatan pribadi masing-masing. Sudah ada beberapa santri yang bisa menyelesaikan kuliahnya sambil mondok menghafal Al-Qur'an.

Nah, untuk Masjidnya sendiri sedang dalam proses pembangunan dan dalam tahap 50% penyelesaiannya, dan In Syaa Allah sebelum puasa tahun depan Masjidnya sudah selesai di bangun. Memang para pengurus membangun asrama terlebih dahulu agar memudahkan tempat tinggal para santrinya.

Terima kasih pada donatur yang sudah ikut membantu dalam partisipasi membangun Masjid Ismuhu Yahya ini. Masjid ini bukan hanya digunakan untuk para santri tetapi untuk para masyarakat sekitar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun