Mohon tunggu...
Herimirhan Mirhan
Herimirhan Mirhan Mohon Tunggu... Guru - Ketua MGMP PAI Kota Bandar Lampung/ Guru PAI SMP N 22 Bandar Lampung/Guru Penggerak Angkatan 7 Kota Bandar Lampung

saya tertarik dengan dunia pendidkan yang dapat memberikan manfaat dan berkontribusi bagi pendidikan di Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Muharram Momentum Berbagi Saling Perduli

28 Juli 2023   16:29 Diperbarui: 28 Juli 2023   16:33 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dokumen sekolah spandawa (smpn 22 bandar lampung)

HERIMIRHAN, S.Ag., M.Pd

  • Guru Penggerak Angkatan 7 Kota Bandar Lampung
  • Ketua MGMP PAI Kota Bandar Lampung
  • Guru Pendidikan Agama Islam SMP Negeri 22 Bandar Lampung
  • Dewan Pengurus Wilayah AGPAII Propinsi Lampung

Momentum peringatan bulan Muharram memiliki makna penting bagi umat Muslim di seluruh dunia. diperingati sebagai  bulan yang penuh keagungan dan keutamaan , menjadi bulan yang menandai awal tahun dalam Kalender Hijriyah, bulan ini juga merupakan waktu refleksi dan introspeksi. Bulan Muharram juga merupakan waktu untuk memperkuat iman dan meningkatkan amal ibadah. Banyak umat Muslim yang melaksanakan puasa sunnah selama bulan ini, sebagai bentuk penghormatan dan dedikasi kepada Allah SWT. Momen yang tepat untuk berkontemplasi merenungkan kehidupan dan memperkuat keimanan. mere refleksikan kesadaran akan kesalahan dan kekurangan diri dengan mereview perbuatan dan sikap, mengidentifikasi area dimana yang perlu renovasi. Sebagai  pijakan menuju perubahan positif dalam pertumbuhan dan perjalanan spiritual selama tahun sebelumnya serta meneguhkan mindset untuk meningkatkan hubungan vertikal kepada Allah (Hablum Minallah), hubungan Horisontal sesama manusia (Hablum Minannas).

Memeriahkan peringatan bulan Muharram 1445 H, Sekolah Menengah Tingkat Pertama  SMP Negeri 22 Bandar Lampung (Spandawa) berlokasi di Jl. ZA. Pagar Alam No.109, Gedong Meneng, Kec. Rajabasa, Kota Bandar Lampung, diawali dengan sholat dhuha bersama dilanjutkan acara peringatan Muharram dengan tema " Muharram Momentum berbagi saling Perduli." Dalam sambutanya Kepala sekolah Ibu Sriyati,S P.d., MM meyambut positif  dan mensupport sepenuhnya  atas terlaksanannya  kegiatan tersebut, "Siswa-Siswi harus terus bersemangat menuntut ilmu, tanamkan sikap disiplin, berkarakter serta saling perduli sebagai bekal masa depan kelak, siswa-siswi juga diharapkan  dapat memetik hikmah dan pelajaran dari peringatan muharram" ungkap beliau.

Kepala UPT juga mengucapkan rasa syukur dan terimakasih atas partisipasi Dewan Guru, Staf TU, yang telah berkontribusi memberikan bantuan santunan kepada siswa-siswi yatim piatu dan Penjaga sekolah yang berada di lingkungan sekolah. Untuk tahun ini terkumpul 70 paket beras yang langsung diserahkan secara simbolis oleh Kepala Sekolah saat membuka acara peringatan Muharam 1445 H.

dokpri
dokpri

Acara dilanjutkan dengan Tausiah yang disampaikan oleh Herimirhan, S.Ag., M.Pd Guru Pendidikan Agama Islam  SMP Negeri 22 Bandar Lampung. Dalam tausiahnya mengajak semua warga sekolah untuk mencintai Allah dan Rosulnya, Bersyukur atas Nikmat yang diberikan. serta bersama melantun Shalawat nabi sebagi pengobat kerinduan kepada baginda Rasulullah Muhammad SAW. "Salah satu kebahagiaan dan nikmat yang tak terhingga yang saya rasakan saat ini menjadi bagian dari keluarga besar Spandawa Hebat.bersama siswa siswi yang menjadi generasi penerus yang memiliki karakter dan senantiasa berbakti kepada orang tua,Guru,  beguna bagi Agama, nusa dan bangsa dan menjadi generasi yang berprofil Pelajar Pancasila"ujar Beliau.

Peringatan muharam diakhiri dengan doa bersama agar di tahun baru muharram 1445 H senantiasa dilimpahkan rahmat, hidayat, kesehatan, rizki yang melimpah bagi seluruh warga sekolah, keluarga besar SMP Negeri 22 Bandar Lampung

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun