Jumat, 11 Mei 2018
Gunung Merapi yang terletak diutara kabupaten sleman perbatasan magelang dan klaten jum'at pagi 11 mei 2018, mengeluarkan letusan awan panas yang cukup besar. Berdasarkan sumber dari keluarga penulis yang berada di kilometer 18, suara bergemuruh terdengar sangat dashyat seperti bunyi truk yang menabrak rumah sangat keras dan berdentum menggelegar.Â
Terjadi letusan erupsi awan panas gunung merapi di yogyakarta, jum'at pagi 11 mei 2018
Menurut keterangan juga dari salah seorang karyawan BNPB, pihak terkait telah bergerak cepat berkoordinasi dengan instansi pemerintahan baik kabupaten, kecamatan maupun kelurahan yang menjadi area arah longsoran awan panas.Â
BPBD bergerak cepat mengevakuasi para warga Kinahrejo dan sekitarnya (jum'at 11 mei 2018)
Seluruh warga yang berada di area jangkauan awan panas telah diungsikan ke barak-barak pengungsian yang telah ditetapkan sebelumnya. Semoga tidak terjadi korban jiwa, namun ditengarai sebelum kejadian terdapat 120 pendaki yang tengah berada di merapi untuk mendaki.
Hingga berita ini penulis laporkan, belum ada laporan resmi kepada publik baik melalui media elektronik maupun media cetak dari pihak BMKG dan pihak BNPB Daerah Yogyakarta. Semoga tidak ada korban jiwa dan Merapi kembali tidur lagi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Lihat Humaniora Selengkapnya