Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Dinding Imajinasi

3 Maret 2023   21:47 Diperbarui: 3 Maret 2023   21:49 285
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dinding Imajinasi

Lepaskan busur panah dan biarkan
anak-anak panah khayalmu melesat
tak hanya menembus labirin
semesta nyata namun jua
merobeknya jadi sobekan perca
lalu imajinasi pun melayang

Gurat batang kapur putih hasrat
pada tembok imaji meski
terkadang kapur patah dan kau
agak kesulitan mengguratnya
keluarkan saja apa yang
menari-nari di kepalamu

Seperti liuk tarian Sang Balerina
coret demi coretan imaji
kau bangkitkan dalam realita
biarkan anganmu melayang
melanglang seperti kepak sayap
laron mengitari sumber cahaya

Muntahkan yang ada dikepala
kau pemilik khayalan tunggal
jangan biarkan denting
nada-nada sumbang jadi pedang
menghunus nyawa imajinasimu
lalu tergeletak lantaran kram Otak

H 3 R 4
Jakarta, 03/03/2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun