Ikat Lambemu
Lambemu seperti Senapan
yang muntahkan peluru kata
memberondong hingga jatuh lemas
bahkan kehabisan nafas
Lambemu terlalu pedas
lebih pedas dari cabai lombok
sanggup buat nurani tertohok
buat orang berpikir mentok
Lambemu julid
seribu cara tuk berkelit
meski kau tengah dirundung pailit
kau sanggup sembunyikan jerit
Ikat saja lambemu
agar tak melulu berkoar
perihal keliru mending bisu
sebab bisu tak menyakiti sesamamu
Ikat lambemu agar bicara
tak lari-lari ke sana ke mari
layaknya seekor kambing
yang bisanya mengembik
Lambemu lebih tajam
dari sebilah pisau jagal
namun sayang kerap berbual
membuat yang lain merasa mual
Aihhhhh lambemu
ikat saja barang sebentar
agar tak bicara berputar-putar
bagaikan Komidi putar
H 3 R 4
Jakarta, 04/02/2023
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI