Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Maka Ayunkan Langkah

13 Desember 2022   10:01 Diperbarui: 13 Desember 2022   10:05 206
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source: walkinggirl@pinterest.com

Maka Ayunkan Langkah

Angkat kepala
tatap lurus ke depan
ayunkan langkah
meniti di atas jembatan
panjang dan berkelok
usah takut ketinggian
sebab tepian dikelilingi
pagar pembatas maka
terjun bebaskan was-was
hingga ia terjungkal
lantas remuk redam
di relung hati terdalam

Terus saja melangkah
di mana alas kaki
terdengar amat riuh
tatkala kau seret
sepasang kakimu
hingga menggesek
susunan.papan kayu
abaikan suara-suara
di belakang sana
menyeru tuk berhenti

Usah merunduk
apa yang kau temui
di bawah alas kakimu
selain masa dan
waktu yang berhambur
seakan berlarian
dii bawah sepatumu.
sebab hanyalah
berdiam diri di tempat
kau takkan dapat apa-apa
yakni buah manis dan ranum
hasil jerih payah upayamu
melangkah kendati
di atas cucuran peluh lelah

Maka melangkah buat perubahan

H 3 R 4
Jakarta, 13/12/2022

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun