Hidup Tak Seindah Tayangan di Layar Kaca
Hidup tak ubahnya tengah
menyaksi tayangan
cerita sinetron di layar kaca
menampilkan semua yang serba
mewah dan menjanjikan
segala hal yang menjual mimpi
hingga menjulang tinggi
tinggi sekali sampai terpuruk
ke bumi nyatanya hanya
mendarat di kepulauan liur
mencetak di atas bantal nan empuk
serta bertilam kasur kapuk
realita tak seindah khayalan
yang dibiarkan terlerai hingga
kepak sayapnya dibiarkan
terbang bebas lepas berkeliaran
bak burung lepas dari sangkar
laksana kuda pacu lepas tali kekang
mengamuk di tengah arena laga
hidup tak seindah kenyataan
berada di istana megah awang-awang
ada tetesan darah disertai
linangan air mata seraya
memeluk erat selaksa doa
memangku susah serta
menganyam nestapa
di gubuk-gubuk derita nyaris roboh
dan di rumah-rumah kardus
tempat mimpi damai mengelus
Hera Veronica Sulistiyanto
Jakarta, 04/02/2022
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI