Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Sekilas Kenangan di Terang Bulan

13 Oktober 2021   21:45 Diperbarui: 13 Oktober 2021   21:59 568
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sekilas Kenangan di Terang Bulan

Dewi malam seperti biasanya mendiami singgasana nan megah bermahkota rasi bintang berselimut jubah pekat.

Seraya dari tempatnya bertahta menyaksi silir angin merajuk serta lembut memagut pelepah-pelepah kelapa melambai.

Malam terang bulan di tepi pantai Losari ditemani ombak menderu, menggulung memanjang menerjang karang.

Menyapu hamparan pasir nan landai serta menjilat kaki-kaki telanjang. Mengubur dalam jejak-jejak kisah kita.

Yang hanyalah menyisa remah-remah debu waktu membeku dalam seiris pilu, mengalun syahdu serta sendu mendayu.

Tetes darah di atas karang terjal lukai seiring kepak harap ku pun turut patah hingga kuncup asaku layu.

Dihunus pedang waktu aku meradang

***
Hera Veronica Sulistiyanto
Jakarta 13/10/2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun