Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Ada Laba-laba Menjalin Jala

24 November 2020   20:02 Diperbarui: 24 November 2020   20:17 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source : Dwi Shaban Sulistyanto

Ada Laba-laba Menjalin Jala

Laba-laba menjalin jala
di antara sela-sela
ranting dan dedaunan

Benang-benang tipis
merupa sutera putih
dililit lalu direkatkan

Dengan amat cekatan
oleh capit miliknya
yang terus bekerja

Tak kenal lelah
menyusun helai
demi helai benang

Dikendorkan lalu ditarik
guna dikuatkan lilitan
dari satu titik ke titik lainnya

Begitu untuk seterusnya
layaknya tengah menenun
hingga jaring usai dibuat

Dan tinggalah sang laba-laba
menanti mangsanya
hingga terperangkap

Di jerat jaring miliknya
dililit erat tubuh mangsanya
hingga tubuh tertutup sutera

Ada laba-laba menjalin jaring
membangun huniannya
yang teramat ringkih

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun