Mohon tunggu...
Hera Febiani
Hera Febiani Mohon Tunggu... Lainnya - SMK N 7 Semarang

menulis dan membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Membaca

8 Februari 2023   20:24 Diperbarui: 8 Februari 2023   20:27 595
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Membaca adalah suatu proses di mana kita memperoleh pesan yang hendak disampaikan oleh penulis dengan mencoba memahami, mencari, dan memaknai setiap kata yang dibaca. Pesan tersebut bisa diberikan penulis secara tersirat dan tersurat. Secara tersirat artinya pembaca harus memahami apa yang ditulis oleh penulis sehingga pembaca bisa menentukan pesan apa yang ingin penulis sampaikan melalui tulisannya. Sedangkan secara tersurat artinya pembaca dapat menemukan secara langsung pesan apa yang ingin penulis sampaikan di dalam tulisannya.

Pepatah mengatakan bahwasanya dengan membaca kita bisa membuka jendela dunia. Pepatah ini memiliki arti bahwa dengan membaca kita mampu mendapatkan berbagai informasi dan pengetahuan yang sebelumnya belum pernah kita ketahui. Selain itu membaca juga berdampak positif bagi perkembangan psikologis dan emosional seseorang. Bahkan diketahui pula bahwa membaca dapat menurunkan stress hingga 68%, ini dibuktikan dengan penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti dari Univercity of Sussex pada tahun 2009.

Sayangnya, jika kita lihat minat baca di Indonesia cukup memprihatinkan. Negara Indonesia menempati peringkat kedua dari bawah untuk presentase minat baca. Cukup memprihatinkan bukan? Bahkan menurut data yang didapat dari UNESCO, presentase minat baca di Indonesia hanya sebesar 0,001%. Hal ini menandakan bahwasanya hanya ada 1 dari 1000 orang yang rajin membaca. Oleh karena itu, perlu kesadaran diri dari masing-masing orang untuk mengetahui pentingnya membaca.

Saya sendiri telah merasakan manfaat dari membaca dalam kehidupan sehari-hari. Saya jadikan membaca sebagai sebuah hobi. Membaca membuat saya memiliki pengetahuan luas, lebih percaya diri, menumbuhkan rasa empati, dan masih banyak lagi. Membaca juga melatih pemahaman kita terhadap suatu permasalahan atau peristiwa yang terjadi.

Mengingat banyaknya manfaat yang kita peroleh dari membaca, sangat disarankan agar pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan minat baca dengan beragam pembiasaan yang bisa diterapkan contohnya adalah literasi. Disarankan juga untuk masyarakat agar memanfaatkan fasilitas yang disediakan oleh pemerintah dan sekolah seperti perpustakaan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun