Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Danone Nations Cup 2016 France : Indonesia vs Argentina di 16 Besar

14 Oktober 2016   22:05 Diperbarui: 15 Oktober 2016   07:06 388
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto : Danone Nations Cup 2016 France

Pada Jumat 14 Oktober 2016 telah berlangsung babak penyisihan Grup dari Turnamen Danone Nations Cup 2016 yang berlangsung di Stade de France Paris, Perancis. Sebanyak 32 Negara bertanding memperebutkan tempat 16 besar. Indonesia yang berada di Grup E bersama Italy,Korea Selatan, Afrika Selatan berhasil lolos menuju babak 16 besar.  Garuda Muda menjuarai Grup E dengan nilai 7 dari 2 kemenangan dan satu kali seri. 

Pada pertandingan pertama Indonesia menang atas Italy dengan skore 2-0 dan mengalahkan Afrika Selatan dengan skore 1-0. Saat melawan Korea Selatan berbagi angka dengan 2-2. Gol rerata Indonesia memasukan 5 gol dan kemasukkan 2 gol. Peringkat kedua adalah Afrika Selatan yang menemani Indonesia menuju babak 16 besar dengan nilai 6 hasil dari mengalahkan Italy dengan skore 3-0 dan Korea Selatan 1-0. Sedangkan negara Pizza Italy harus menjadi juru kunci tanpa angka karena dari tiga pertandingan mengalami kekalahan. 

Prestasi yang telah dicapai oleh Tim AQUADNC Garuda Muda 2016 yang diwakili oleh SSB Salfas Soccer ini paling tidak menyamai pencapaian tahun 2015. Prestasi lebih tinggi dari tahun lalu masih berpeluang jika pada babak 16 besar berhasil mengalahkan lawannya sehingga bisa lolos ke babak perempat final ( 8 besar). Hasil lain yang berhasil ke babak 16 besar dari Grup A Germany dan Meksiko. Grup B Swiss dan Maroko. Grup C France dan Tunisia. Grup D Jepang dan Polandia. Grup F Brazil dan Argentina. Grup G Spanyol dan Uruguay. Grup H Rusia dan Senegal. Babak 16 besar akan berlangsung pada tanggal 15 Oktober 2016.

Pada babak 16 besar Indonesia akan berhadapan dengan Argentina yang merupakan runner up Grup F. Pertandingan lainnya adalah Germany vs Maroco, Swiss vs Meksiko, Tunisia vs Polandia, Jepang vs France, Brazil vs Afrika Selatan, Spanyol vs Rusia dan Senegal vs Uruguay.  

Selamat untuk Garuda Muda AQUADNC 2016 lolos ke babak 16 besar. Terus melaju menuju final dan juara. 

Bandung 14 Oktober 2016.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun