Posisi klasemen di Grup C, skuad Samurai Biru, Jepang masih berada di puncak klasemen dengan 9 poin berkat kemenangan ketiga mereka atas Arab Saudi dengan skor 2-0. Sebelumnya Jepang menang 7-0 atas China dan 5-0 atas Bahrain.Â
Garuda saat ini berada di posisi ke-5 dengan 3 poin sementara 3 tim di atasnya yaitu Bahrain, Arab Saudi dan Australia masing-masing memiliki 4 poin sehingga Indonesia masih memiliki peluang untuk melewati posisi mereka.Â
Selain laga antara Indonesia lawan China, pada matchday 4 ini Bahrain akan bertandang ke kandang Arab Saudi dan Australia bertandang ke Jepang.Â
Inilah saatnya Indonesia melewati posisi mereka dengan syarat meraih 3 poin di kandang China dengan kemenangan. Peluang sangat terbuka untuk meraih kemenangan di Qingdao Youth Football Stadium.Â
Alasannya China saat ini tengah mengalami krisis kepercayaan setelah mereka mengalami 3 kekalahan beruntun yaitu 0-7 dari Jepang, 1-2 dari Arab Saudi dan 1-3 dari Australia.Â
Sementara Indonesia tidak terkalahkan dalam 3 laga yang sudah dijalani mereka yaitu imbang 1-1 dengan Arab Saudi,0-0 dengan Australia dan 2-2 dengan Bahrain.Â
Kini saatnya skuad asuhan Shin Tae yong harus move on dari laga lawan Bahrain dan mulai fokus menghadapi China dengan tekad meraih kemenangan untuk mendulang 3 poin penuh.Â
Jika Indonesia berhasil meraih 3 poin dari China, maka mereka total mengoleksi 6 poin. Dengan jumlah poin tersebut, Indonesia bisa menggeser posisi Bahrain dan Australia jika mereka kalah dari lawan-lawannya di matchday ke-4.Â
Tentu saja skuad Garuda bisa menggapai target 3 poin penuh dari China mengingat performa ketika menghadapi Bahrain cukup impresif dengan catatan beberapa kelemahan menghadapi bola mati segera dibenahi. Selamat berjuang Timnas Indonesia.Â
Bravo Merah Putih @hensa17.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H