Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Ternyata Dia Sangat Dekat

27 Mei 2024   15:02 Diperbarui: 27 Mei 2024   16:20 167
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Masjidil Haram, Ilustrasi Foto by Dokpri

Banyak sekali hikmah dan pelajaran dari hadits qudsi di atas. Sebuah hadits yang penuh dengan makna dalam hubungan antara mahluk dan Khaliqnya dalam sebuah perumpamaan keakraban. 

Barangsiapa yang mengerjakan ketaatan kepada Allah sekalipun sedikit, maka Allah akan menerima serta memperlipat-gandakan pahalanya, juga pelakunya itu diberi kemuliaan olehNya selama di dunia sampai di akhirat. 

Semakin besar dan luas seorang hamba dalam menjalankan ketaatannya, makin semakin besar pula dan bertambah berlipat segala pahala dari Allah. 

Makna lain dari hadits qudsi itu adalah manakala cara seorang hamba dalam melakukan ketaatan itu dengan perlahan-lahan, maka Allah bukan memperlambatkan pahalanya, tetapi bahkan dengan segera dinilai pahala seorang hamba itu dengan segera. 

Tatkala bertambah ketaatan seorang hamba maka ditambah pula pahalanya sebagai KaruniaNya. Dipercepat pula Rahmat dan Ridho dariNya. 

Ingatlah sebuah nilai kebaikan memiliki tempat tersendiri di Sisi Allah. Simak sebuah ayat dalam Al Quran berikut ini sebagai sebuah renungan bagi kita semua. 

"Dan kebaikan apa saja yang kamu perbuat untuk dirimu niscaya kamu memperoleh balasannya di sisi Allah sebagai balasan yang paling baik dan yang paling besar pahalanya. 

"Dan mohonlah ampunan kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang (QS Al-Muzzammil 20). 

Semoga bermanfaat. 

Salam bahagia @hensa17. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun