Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Shin Tae-yong dan Mimpi Skuad Garuda Muda Lolos ke Olimpiade Paris 2024

10 April 2024   00:10 Diperbarui: 13 April 2024   04:20 669
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerang timnas U23 Indonesia, Ramadhan Sananta, saat bertanding melawan Arab Saudi dalam laga uji coba internasional jelang Piala Asia U23 2024 pada Jumat (5/4/2024). Artikel ini berisi jadwal timnas U23 Indonesia usai kalah dari Arab Saudi. (Dok. PSSI via kompas.com)

Shin Tae yong sosok pelatih asal Korea Selatan yang memiliki komitmen membangun sepak bola Indonesia. Saat ini dirinya tengah mempersiapkan Timnas Indonesia U23 di ajang Piala Asia U23 di Qatar 15 April - 3 Mei 2024. 

Timnas Indonesia U23 berada di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania. Indonesia akan menghadapi Qatar, pada laga perdana di Jassim Bin Hammad Stadium, Senin (15/4). 

Laga selanjutnya 3 hari kemudian skuad Garuda Muda menghadapi Australia Kamis (18/4) dan terakhir di fase grup lawan Jordania, Minggu (21/4). 

Juara, runner-up, dan peringkat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024 berhak beraksi di ajang Olimpiade Paris 2024. 

Sedangkan untuk posisi empat besar peringkat ke-4 harus menjalani play-off melawan peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023. 

Sejak 1 April 2024 yg lalu, skuad Garuda Muda melakukan pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). 

Mereka ditempa dengan keras oleh tim pelatih untuk meningkatkan fisik sebelum berlaga di Qatar dalam laga perdana Piala Asia U23. 

Selama persiapan di Dubai tersebut juga dilakukan program uji tanding sebanyak dua laga yaitu melawan Arab Saudi U23 dan Uni Emirat Arab U23. 

Diharapkan dari dua laga tersebut bisa diperoleh gambaran sejauh mana kemajuan performa Garuda Muda. 

Kabar terbaru dari Dubai, Timnas Indonesia U23 berhasil meraih kemenangan atas tuan rumah UEA dengan skor 1-0 pada laga uji coba menjelang Piala Asia U-23. 

Uji coba berlangsung di Stadion Shahab Al Ahli, Dubai, Selasa (9/4) pukul 00.30 WIB dini hari. Dalam laga tersebut, gol kemenangan skuad Garuda Muda dilesakkan oleh Witan Sulaeman. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun