Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Sosok "Alpha Female" Itu adalah Anindia Nilajuwita

9 Maret 2023   15:55 Diperbarui: 9 Maret 2023   17:08 298
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sosok Anindia Nilajuwita adalah sebuah potret wanita karir masa kini yang sangat profesional di bidang yang dia tekuni. 

Pada usianya yang sudah 30 tahun ini, Anindia, wanita Sunda berkulit putih berwajah rupawan, dalam kesendiriannya memiliki karakter mandiri, tegas, disiplin, kokoh pendirian dan percaya diri. 

Anindia adalah pakar lingkungan yang memiliki gelar akademik Master dari Australia. Dan sebentar lagi Thesis Doktornya siap mendapat ujian di Sidang Terbuka sebuah Perguruan Tinggi ternama di Bandung. 

Sukses dalam karir pekerjaan dengan jabatan fungsional sebagai Ahli Manajemen Lingkungan di Kantor Kementerian Lingkungan Hidup. Namun Anindia tidak beruntung dalam hal dunia percintaan. 

Baca juga: Ada Duka Menyapaku

Cinta pertamanya yang tumbuh semasa SMA harus kandas ketika Pria idamannya yang juga kakak kelasnya, Prasaja Utama menikah dengan wanita pilihan yang benama Adzkia Samha Saufa. 

Namun Anin tetap tegar menghadapi kenyataan tersebut. Fokus menjalani hidup dengan baik penuh dengan motivasi. 

Sukses meraih karir sebagai Ahli Lingkungan adalah bukti tangguhnya wanita lajang ini. Anindia juga selalu fokus dalam menekuni pekerjaannya.  

Anindia berupaya realistis bahkan sempat move on dari Prasaja dan bertunangan dengan Roby, seorang lulusan Taruna Akabri. 

Namun tali pertunangan itu kandas di tengah jalan karena Roby berhianat pada ketulusan cinta yang berusaha mereka pupuk bersama. 

Baca juga: Pertemuan

Berbagai ujian kehidupan sudah menderanya. Wanita lajang ini masih tetap bertahan di tengah-tengah kesibukannya menjalani profesinya sebagai Tenaga Ahli Lingkungan. 

Selalu menghadapi setiap tugas pekerjaannya dengan sikap profesional. Rutin melakukan audit dan bimbingan tentangan lingkungan bagi perusahaan industri di seluruh Nusantara. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun