Marcus Rashford kembali menjadi pahlawan Setan Merah dalam laga lanjutan Premier League menghadapi tuan rumah  Leeds United, sebagai pencetak gol pertama ke gawang Los Blancos.
Setelah mendapatkan perlawanan sengit selama babak pertama yang berakhir imbang tanpa gol. Akhirnya gawang Leeds bobol juga.Â
Memanfaatkan umpan silang dari Luke Shaw dari sisi kiri serangan United, Rashford menyundul bola menembus gawang Leeds.Â
Iklan Meslier, penjaga gawang Los Blancos tidak mampu berbuat apa-apa ketika gawang nya jebol. Meslier yang cemerlang bermain ketika menahan imbang 2-2 Setan Merah di Old Trafford, kali ini tidak banyak aksinya yang memukau.Â
Sedangkan gol kedua berkat aksi ciamik anak muda asal Argentina, Alejandro Garnacho.Â
Dia mencetak gol setelah melewati lini belakang sisi kanan pertahanan Leeds. Kaki kanannya menembak bola yang tidak mampu terselamatkan.
Dua momen gol tersebut terjadi dalam 10 menit terakhir dalam laga yang berlangsung di Elland Road kandang Leeds United, Minggu (12/2/23) malam WIB.
Kemenangan ini sangat berarti bagi Manchester United untuk mempertahankan posisi mereka di tiga besar klasemen Premium League dengan 46 poin.Â
Hanya selisih 5 poin dari pemuncak klasemen sementara Arsenal dan beda 2 poin dari Manchester City di peringkat ke-2 dengan 48 poin setelah semalam menang 3-1 atas Aston Villa.Â
Posisi ini semakin membuka peluang bagi skuad asuhan Ten Hag untuk meraih impian mereka menjuarai kompetisi Premier League.Â