Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Menunggu Duel Klasik Garuda Muda Vs Malaysia di Semifinal SEA Games

16 Mei 2022   05:22 Diperbarui: 16 Mei 2022   17:35 1917
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Egy dan Asnawi merayakan gol ke gawang Myanmar dalam laga terakhir fase grupA (Foto Antara/Zabur_Karuru). 

Laga matchday terakhir fase grup A berhasil membawa dua tim lolos ke semi final cabang sepak bola putra di ajang SEA Games 2022 (2021). Semi Final berlangsung pada Kamis (19/5/22), Garuda Muda akan bertanding pada laga pertama pukul 16.00 WIB. 

Vietnam meraih posisi juara grup usai menang 2-0 atas Timor Leste dalam laga terakhirnya, mengumpulkan 10 poin. Disusul Indonesia dengan 9 poin sebagai runner up setelah pada laga terakhir menang 3-1 atas Myanmar.  

BACA JUGA : Garuda Muda Lolos ke Semi Final tapi dengan Syarat. 

Sementara di grup B, Malaysia masih berada di puncak klasemen dengan raihan tujuh poin, mereka unggul satu angka dari Thailand yang berada di posisi kedua. 

Malaysia dan Thailand sama-sama menyisakan satu pertandingan terakhir di Grup B. Malaysia akan menghadapi Kamboja, sementara Thailand bakal melawan Laos di laga pamungkas. 

Laga tersebut berlangsung Senin (16/5/22) di Stadion Thien Truong Vietnam mulai pukul 16.00 WIB Malaysia vs Kamboja dan Thailand vs Laos pukul 19.00 WIB. 

Melihat lawan yang dihadapi mereka, kedua tim ini diprediksi akan mampu memenangkan laga terakhir di fase grup sehingga kemungkinan besar Malaysia akan keluar sebagai juara grup B disusul Thailand sebagai runner up. 

Kekuatan tim Malaysia saat ini sangat mengesankan ketika mereka berhasil menundukkan Thailand dengan skor tipis 2-1 dalam pertemuan di fase grup B. Sehingga Malaysia diprediksi bisa memuncaki klasemen akhir grup ini. 

Dengan kenyataan tersebut maka Malaysia berpeluang besar keluar sebagai kandidat juara grup B. Mereka kemungkinan akan berhadapan lawan Indonesia sebagai runner up grup A pada babak semi final. 

Sedangkan laga lainnya saling berhadapan tuan rumah Vietnam melawan Thailand. Pemenang semi final berhak memperebutkan medali emas sepak bola SEA Games 2022. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun