Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liverpool Mulai Hadapi Jalan Terjal di Wanda Metropolitano Madrid

19 Februari 2020   06:34 Diperbarui: 19 Februari 2020   06:28 382
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mohamed Salah (Foto Skysports.com)

"Kemenangan akan menghasilkan kemenangan. Cara terbaik untuk merasa kuat adalah dengan menang dan itulah yang ingin kami lakukan. Itu adalah kemenangan yang sangat penting bagi klub malam ini."

Diego Simeone

Ternyata dalam sepakbola mendominasi permainan belum tentu juga memenangkan laga. Ini terbukti ketika Liverpool mendominasi bola hingga 73 persen tetapi mereka tidak bisa menembus dinding pertahanan Atletico de Madrid yang sangat tangguh.

Lebih heran lagi dari peluang 8 tembakan, tidak satupun yang memenuhi sasaran ke gawang Atletico yang dijaga Jan Oblak. Enam tembakan melencengdan 2 tembakan berhasil dimentahkan Oblak. Liverpool juga memiliki 7 tendangan sudut namun tidak satupun berhasil menyentuh jala gawang Los Rojiblancos (Skysports.com 18/2/20).

Berkali-kali para penyerang Liverpool menembus pertahanan Atletico namun sebanyak itupula mereka selalu membentur tembok kuat pertahanan skuad asuhan Diego Simeone. Mohamed Salah nyaris dua kali, dan kemudian Jordan Henderson tendangannya melebar di babak kedua.

Kekalahan 0-1 Liverpool pada leg pertama di ibukota Spanyol ini, hanya kekalahan ketiga pada musim ini. Juara Eropa tersebut selanjutnya memiliki tugas tidak ringan menghadapi leg kedua melawan Atletico di Anfield dalam tiga minggu di depan.

Malam itu Wanda Metropolitano, Rabu (19/2/20) dini hari WIB, begitu meriah menyambut kemenangan. Atletico de Madrid dengan semangat 'nunca se rinde' benar-benar tangguh ketika mereka bermain di kandangnya. Pasukan asuhan Diego Simeone ini berhasil mengalahkan juara bertahan Liga Champions tahun lalu dengan gol tunggal yang dicetak oleh Saul Niguez.

Atletico yang selalu menampilkan permainan berbahaya diajang kompetisi Eropa berhasil menundukkan agresivitas permainan menyerang The Reds. Pertandingan baru berjalan 4 menit, dari sebuah tendangan penjuru, Saul berhasil menyodok bola masuk ke gawang Liverpool, memanfaatkan bola liar di depan mulut gawang Alisson.

Saul Niguez (Foto Getty Images) 
Saul Niguez (Foto Getty Images) 

Dengan kekalahan pada leg pertama ini, Liverpool harus bangkit dari ketinggalan agregat gol mereka. Leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Atletico Madrid berlangsung di Anfield, Rabu (11/3/20) pukul 03.00 WIB.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun