Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pep Guardiola Rebut Tahta Liverpool di Premier League

16 Desember 2018   07:03 Diperbarui: 16 Desember 2018   07:33 480
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gabriel Jesus, Leroy Sane dan Bernardo Silva (Foto Mancity.com)

Tahta Liga Primer Inggris kembali direbut Manchester City setelah dalam pekan ke-17 mereka berhasil mengandaskan harapan Everton di Stadion Etihad dengan skor 3-1, Gabriel Jesus dan Raheem Sterling adalah actor utama kemenangan ini masing-masning mencetak 2 gol dan 1 gol. Hasil 3 poin ini menempatkan City diposisi pertama klasemen sementara dengan 44 poin mengungguli Liverpool dengan 42 poin yang masih belum bertanding lawan Manchester United, Minggu (16/12).

Fans City di Etihad menyambut gemuruh gol pertama Gabriel Jesus hanya dalam 20 menit saja sejak laga dimulai. Diawali buruknya ball clearance, Yerry Mina dimana bola liar ini dimanfaatkan oleh Gudogan dengan memberikannya kepada Leroy Sane. Umpan silang pemain asal Jerman ini dari sisi gawang Everton yang dikawal Jordan Pickford akhirnya bobol oleh tendangan Gabriel Jesus. 

Leroy Sane juga yang memberikan asis untuk terjadinya gol kedua Jesus di menit 50 babak kedua.  City unggul 2-0 namun pada menit ke-65 saat umpan silang Digne dimanfaatkan dengan baik oleh Dominic Calvert-Lewin ke gawang Ederson mengubah kedudukan menjadi 2-1.

Raheem Sterling menit ke-66 masuk menggantikan Leroy Sane dan hanya 3 menit kemudian, pemain Nasional Inggris ini mencetak gol dengan sundulan memanfaatkan umpan Fernandinho. Dalam laga ini juga ditandai dengan kembalinya Kevin de Bruyne yang masuk menggantikan Riyad Mahrez dimenit 75. Hal ini merupakan laga pertamanya pemain asal Belgia ini setelah menderita cedera yang berkepanjangan.  

Pep Guardiola menggunakan formasi unggulannya yaitu 4-3-3 dengan trio penyerang Mahrez, Sane dan Jesus. Lini tengah diperkuat oleh trio yang dinamis bergerak dari Ilkay Gundogan, Bernardo Silva dan Fernandinho. Sementara kuartet lini belakang terdiri dari Klily Walker, Laporte, Fabian Delph dan Nicolas Otamendi melapis penjaga gawang Ederson.

Menurut catatan Premierleague.com (15/12/18), City dengan formasi ini menguasai permainan hingga 66% ball possession. Wajar melihat performa City memenangkan laga ini. Hal yang sangat menggembirakan karena tidak mudah bagi Pep yang berupaya mengembalikan performa pasukan The Blues City ini setelah sepekan kemarin dihajar Chelsea 2 gol tanpa balas di Stamford Bridge.

Pep dan Klopp (Foto Liverpoolfc.com)
Pep dan Klopp (Foto Liverpoolfc.com)
"Para pemain menanggapi kekalahan dari Chelsea dengan cara yang luar biasa," kata Pep kepada situs resmi klub, Mancity.com (15/12/18). Mereka memang bermain luar biasa dihadapan ribuan pendukung Citizen yang memenuhi Stadion Etihad sore itu. Penampilan dua pemain City, Gabriel Jesus dan Sterling sangat impresif. Bahkan Sterling hanya butuh 3 menit sejak masuk menggantikan Leroy Sane menit ke-66, untuk mencetak gol ke gawang Everton.

Pep Guardiola mengumbar senyum optimis untuk laga ke depan dengan hanya satu alasan kembalinya performa skuatnya di jalur juara. Kevin de Bruyne sudah kembali ke lapangan hijau dan performa Sterling, Jesus dan Leroy Sane yang terus memberikan rasa optimis kepada Pep Guardiola. Hasil ini juga memberikan tekanan serius bagi Liverpool yang berlaga di Anfield menjamu Manchester United di pekan ke-17 ini.

Menarik ditunggu persaingan Pep Guardiola dan Jurgen Klopp di Premier League.  

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun