Bahagia tidak terkira ketika membaca nominasi Best in Citizen Journalism 2023 ada nama saya. Ini merupakan keberuntungan saya untuk kedua kalinya, pada 2020 saya masuk nominasi di kategori yang sama.
Saya bisa pastikan tidak bisa hadir di Kompasiana Awards 2023 ini. Email konfirmasi ketidakhadiran saya kirim ke admin Kompasiana, dan yang akan mewakili adalah Kompasianer Budi Susilo (sudah minta izin sebelumnya).
25 November, hari yang ditunggu-tunggu. Suami saya beberapa kali bertanya, bagaimana kabar mengenai Kompasiana Awards. Dia excited sekali setelah mengetahui saya masuk nominasi lagi tahun ini. Kebetulan hari itu, saya bersama suami dan anak sedang ada urusan di kota lain.Â
Walaupun berada jauh dari Jakarta, tetapi saya bisa mengetahui situasi terkini acara Kompasianival. WAG KPB, komunitas yang saya ikuti ramai berbagai berita, juga Kompasianer Ari Budiyanti sudah mengabarkan sejak tiba di lokasi acara.
Kompasiana AwardÂ
Bagaimana rasanya ketika mengetahui terpilih menjadi pemenang Best in Citizen Journalism?
Bahagia, haru, dan bangga banget pangkat banyak. Terus terang, saya seperti sedang bermimpi.
Suami langsung memeluk dan memberikan ciuman selamat. Ucapan selamat dari sahabat di KPB lewat grup dan japri mengalir (mohon maaf namanya tidak saya sebut ya, belum minta izin), Kompasianer Ari Budiyanti, komunitas Kompasianer Air, Kompasianer lainnya yang tidak tergabung dalam komunitas, saudara kandung yang jauh, dan teman-teman dari berbagai penjuru dunia.
Kado untuk IbuÂ