Mohon tunggu...
Hennie Triana Oberst
Hennie Triana Oberst Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penyuka traveling dan budaya

Kompasianer Jerman || Best in Citizen Journalism Kompasiana Awards 2023

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Manfaat dan Pengalaman Menjadi Keluarga Angkat Pertukaran Pelajar

19 Juni 2023   06:25 Diperbarui: 19 Juni 2023   07:05 868
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Suche nach Gastfamilien"

Satu pesan dari sekolah lewat email memberitahukan "mencari keluarga angkat" untuk peserta pertukaran pelajar. 

Pada bulan lalu ada dua pelajar dari negara Eropa yang mencari orang tua angkat. Kedua siswa itu akan mengikuti program pertukaran pelajar di kota kami pada tahun ajaran baru nanti selama enam bulan.

Apa artinya menjadi keluarga angkat?

Keluarga, menurut KBBI adalah ibu dan bapak beserta anak-anaknya; seisi rumah; sanak saudara, kaum kerabat; satuan kekerabatan yang sangat mendasar dalam masyarakat

Jika satu keluarga memutuskan menjadi Gastfamilie, artinya mereka siap menerima peserta pertukaran pelajar untuk tinggal bersama di rumah sebagai anggota keluarga sendiri dalam jangka waktu tertentu. Siswa pertukaran ibarat anak bagi orangtua dan saudara angkat di keluarga ini. 

Sebagai bagian dari keluarga, maka peserta pertukaran pelajar selayaknya diperlakukan dengan baik dan penuh kasih layaknya anak dan anggota keluarga sendiri. 

Manfaat menjadi Gastfamilie pertukaran pelajar

Ada perasaan bangga dan haru saat putri saya mengatakan akan mendaftar menjadi peserta program pertukaran pelajar ke Inggris. Sejak memasuki jenjang sekolah menengah, dia sudah berencana untuk mengikuti salah satu program yang ditawarkan di sekolahnya ini.

Program pertukaran pelajar yang ditawarkan di sekolah anak saya secara umum berhubungan dengan bahasa asing yang diajarkan; Bahasa Inggris, Bahasa Prancis, dan Bahasa Spanyol. Negara tujuan adalah Inggris, Amerika Serikat, dan Finlandia (untuk bahasa Inggris), Prancis, dan Spanyol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun