Mohon tunggu...
Hennie Triana Oberst
Hennie Triana Oberst Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penyuka traveling dan budaya

Kompasianer Jerman || Best in Citizen Journalism Kompasiana Awards 2023

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Freundebuch: Pentingnya Buku Kenangan Persahabatan Masa Sekolah

20 Juni 2022   13:26 Diperbarui: 20 Juni 2022   18:45 1418
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Freundebuch, buku kenangan masa sekolah | foto: HennieOberst—

Akhir minggu kemarin saya membantu putri saya mengubah letak mebel di kamarnya, sekaligus membantu merapikan dan menyingkirkan barang yang sudah tidak ingin disimpannya. 

Di satu laci rak bukunya tersimpan Jahrbuch (buku tahunan) dari sekolah dan beberapa Freundebuch (friendship book) masa ia di Kindergarten dan sekolah dasar di Jerman dan China. 

Sewaktu anak saya di sekolah dasar sedang tren Top Model. Saya ingat, banyak peralatan sekolahnya yang berasal dari produk ini, termasuk juga buku pertemanan. Kemarin saya lihat tumpukan buku dan beberapa aksesori top model yang masih disimpannya dengan baik. 

Freundebuch top model| foto: HennieOberst 
Freundebuch top model| foto: HennieOberst 
Saya juga masih menyimpan satu buku pertemanan saat SMA. Hanya satu ini yang sempat terbawa, sedangkan friendship book SMP yang sekaligus sebagai buku kumpulan puisi saya dan teman-teman hilang entah ke mana.

Di masa itu buku kenangan populer di kalangan anak sekolah di tanah air, terutama yang perempuan. Jarang ada laki-laki yang memiliki buku ini. Seingat saya hanya beberapa teman cowok yang punya buku ini, dan mereka adalah penyuka puisi. 

Asal usul Freundebuch

Freundebuch atau Freundschaftsbuch, begitu sebutannya di Jerman. Buku ini umumnya dimiliki anak usia Kindergarten hingga sekolah dasar memiliki buku yang memuat biodata teman-teman dan guru, disertai dengan foto, juga hasil sketsa dan lukisan.

Di tahun terakhir biasanya anak-anak meminta teman dan gurunya secara bergiliran mengisi buku kenangan mereka dengan biodata beserta foto, terkadang dilengkapi sketsa dan lukisan. Anak-anak TK biasanya dibantu mamanya karena belum mahir menulis. 

Ilustrasi album puisi klasik| foto: Pixabay 
Ilustrasi album puisi klasik| foto: Pixabay 
Freundebuch yang dulunya dikenal dengan istilah "Album Amicorum" sudah dikenal di Jerman sejak abad ke-15 di kalangan mahasiswa.

Para mahasiswa akan meminta keluarga, profesor, dan teman-teman mereka untuk menuliskan harapan, dedikasi, kata persahabatan, serta gambar dalam album pertemanan mereka. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun