Mohon tunggu...
Hennie Triana Oberst
Hennie Triana Oberst Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penyuka traveling dan budaya

Kompasianer Jerman || Best in Citizen Journalism Kompasiana Awards 2023

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Glockenspiel, Boneka Menari di Menara Lonceng Balai Kota Munich

20 Agustus 2021   03:35 Diperbarui: 22 Agustus 2021   13:05 1129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rathaus Munich dengan Glockenspiel | foto: HennieTriana

Libur panjang selama enam minggu pada musim panas tahun ini tidak kami isi dengan rencana perjalanan jauh. Sepertinya efek setengah tahun lockdown di Jerman telah mempengaruhi kehati-hatian kami.

Serta merta putri saya mengatakan ingin pergi liburan beberapa hari ke salah satu kota besar di luar negara bagaian tempat tinggal kami. 

Dia ingin mengisinya dengan jalan-jalan dan belanja. Ada dua pilihan, ke Frankfurt atau München (Munich).

"Sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui"

Pilihan jatuh pada kota Munich. Secara kebetulan, suami saya saat ini pekerjaannya berhubungan dengan salah satu proyek perusahaan mobil Jerman yang berada di Munich. 

Suami saya bisa bekerja dan bertemu koleganya, sekaligus kami juga bisa jalan-jalan menikmati kota yang sungguh menawan ini.

Liburan bersama anak harus bisa kompromi dan mengikuti kemauannya. Apalagi rencana ini datang dari anak kami.

Saya dan suami juga tidak menjadwalkan kunjungan ke tempat wisata tertentu, meskipun banyak sekali tempat yang ingin dikunjungi.

Cukuplah kali ini hanya jalan-jalan santai, menikmati keindahan kota, sedikit berbelanja, dan tentunya mencicipi hidangan yang disajikan di salah satu kota universitas di Jerman ini.

Carillon Gedung Balai Kota

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun