Dari kemarin aku tak bisa tidur memikirkanmu, hingga aku sibuk menyembunyikan rinduku pada selipan dedaunan, agar ronanya tak terpancar pada gurat getir di wajahku
Hadirmu bak sekilas bayang
Tapi rindu ini tak mungkin kutitipkan pada awan, karena aku tak ingin ada gerimis air mata
Engkau bukan sebuah dongeng, karena jejak yang kau tinggalkan terpatri di tiap sudut hatiku. Pesonamu tak mungkin kututup dengan lukisan warna-warni senja
Jika kau dengar kerisik dedaunan, itulah rinduku yang kutitip diam-diam
Aku kehilanganmu
-------
Hennie Triana Oberst
DE 13062020
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI