Menjadi pekerja adalah peran yang paling mudah dilakukan. Mengapa? Hal tersebut karena asalkan menuruti perintah dari pemberi kerja (perusahaan) kita sudah tentu akan menerima gaji. Tidak jarang kondisi tersebut membuat pekerja menjadi terlena akan rutinitas berulang tanpa memahami arti target di dalam dunia kerja.
Saya coba memberikan perumpamaan bahwa perusahaan tempat bekerja kita sama halnya dengan pohon dimana pekerja adalah daunnya. Seperti halnya daun yang melakukan proses fotosintesis yang berkontribusi bagi pertumbuhan pohon, pekerjapun juga demikian. Pekerja melakukan hal yang diperintahkan pekerja agar perusahaan dapat tumbuh. Pertumbuhan tersebut yang lalu disebut sebagai target.
Di dalam dunia kerja perlu dipahami bahwa target itu tidak berbicara tentang individu dari setiap pekerja, akan tetapi target merujuk yang dihasilkan perusahaan untuk mencapai pertumbuhan. Untuk itu, hal-hal yang dicapai setiap pekerja haruslah mendukung pertumbuhan perusahaan.
Perintah untuk menyelesaikan suatu pekerjaan sering dipandang sebagai target oleh pekerja. Itu adalah pandangan yang kurang tepat, karena perintah untuk menyelesaikan pekerjaan tidak selalu berkontribusi bagi perusahaan. Hal tersebut menjadi problematika yang sering dihadapi perusahaan yang telah berkembang menjadi organisasi yang besar.
Tujuan dari artikel ini adalah untuk berbagi pemahaman bagi para pekerja ataupun fresh graduated tentang target. Perlu dipahami bahwa target dalam pekerjaan kita adalah turunan dari target perusahaan yang tidak sebatas perintah kerja.Â
Perintah kerja yang sering dipahami sebagai target hanyalah salah satu cara yang tidak menutup kemungkinan ada yang lebih baik. Untuk itu, di dalam berkaja melaksanakan perintah pemberi kerja, kreatifitas perlu untuk ditumbuhkan sehingga dapat menemukan cara-cara lain mencapai sasaran perusahaan.
Pemahaman tentang target seperti telah diuraikan diperlukan agar terjadi sinergi antara pekerjaa dan perusahaan. Sinergi memungkinkan perusahaan merespon dengan cepat kesempatan dan tantanganan untuk mencapai pertumbuhan.
Baca Juga:Â Mencapai Target Kerja dengan SMART
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI