Memasuki awal musim gugur di AS, pelan2 semua perubahan alam berubah dengan sendirinya.Mulai dari cuaca, di alhir musim panas baru2 ini, matahari pagi masih bersinar lembut di sisi kamar tidur kami, mengingatkan saya segera keluar menghangatkan badan.Sekarang mah, pagi sudah menunjukkan pukul 9.00 am,tapi di luar masih redup di tutup kabut.Kalau pintu saya buka, angin dingin seketika menerpa wajah saya.Kemudian hawah dingin dan cuaca suram berlanjut sepanjang hari.Kadang di selingi hujan rintik2.Bila ada hari cerah dan sedikit hangat, saya segera keluar rumah jalan kaki.Entah itu pagi, siang atau petang.Suasananya sama saja di musim gugur.Yang berbeda hanya pejalan kaki tambah sedikit.Mungkin malas keluar rumah karena cuaca yang kurang menyenangkan.
Kota kecil kami, Fredericksburg, Virginia, letaknya di atas perbukitan dan senantiasa berselimut kabut, atau salju.Dan sedikit jauh dari pusat kota.Cluster yang bernama Salem Field, di huni sekitar 30 rumah2 kecil.Mirip2 bentuknya.Namun di apit oleh halaman depan dan belakang.Halaman bagian samping juga ada, namun tidak ada pagar sama sekali.Type rumah orang Amerika.Enaknya, kita tidak perlu repot2 bersihakan salju di musim Dingin, juga tidak perlu keluarin tenaga  bersihkan daun2 kering di musim gugur, dan dapat  berenang gratis di Swimming Pool, karena seluruhnya sudah di sediakan oleh pengemban.
Virginia State, terbentang dengan elok dan bersih, begitu kita melewati Washington DC.Pemandanga tidak terlalu menarik kalau kita melintas di jalan toll I 95.Tapi kalau lewat jalan  kota, seperti Springfield, Woodbridge, FairFax, terus turun ke Dumfriest, maka bisa kita saksikan pemandangan yang indah, damai, asri, dan tidak ada kemacetan yang berarti.
Kota Fredericksburg sendiri dimana saya berdua dengan istri berdiam, suasananya sepi, sepi banget.Untungnya semua keperluan tersedia disini.Dan enaknya segala kegiatan pake on line.Misalnya, jika obat saya  habis, saya tinggal telpon dokter saya di New York yang berjarak  5 jam pake bus.Disana si dokter buka resep, lalu saya tinggal ambil obatnya di apotik Fredericksburg.
Kota Fredeickburg ini juga kota bersejarah, dimana pertempuran "Perang Saudara" antara tentara AS bagian Utara berhadap-hadapan dengan pemberontak di bagian Selatan dan berlokasi di tempat ini.Jadinya banyak peninggalan sejarah bisa kami saksikan disini, dan  terawat dengan baik.Misalnya, meriam2 kuno di pajang di tengah halaman kecil, patung2 dan kuburan pahlawan terletak di tengah kota.Juga ada, sebuah mansion(rumah besar) yang pernah di diami oleh Gen.Washington.Rumah2 penduduk di downton juga di biarkan sama dengan aslinya, dan tidak boleh di pugar.Hingga harganya selangit, karena nilai sejarah yang diemban.
Pemandangannya semakin lengkap karena kota ini juga di lewati sungai Potomak, yang hulunya dari kota Washington DC.Menurut survey yang saya baca, Virginia state  termasuk daerah yang cocok buat orang2 pensiun, karena hal2 yang saya sebutkan diatas.Namun bagi kami, saya dann istri, hidup monoton dan terisolasi, kadang sedikit menjemukan.Hingga kami biasanya selingi dengan berkunjung ke New York City, mengunjungi sanak saudara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H