Mohon tunggu...
Kak fika (HELLOFIKA)
Kak fika (HELLOFIKA) Mohon Tunggu... Administrasi - Ibu rumah tangga yang senang menulis, masak, makan dan jalan jalan

Lahir di Palembang, lalu menikah dan tinggal di Kota Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

"Colour of The Year 2018", Inspirasi Warna Untuk Hunian Nyaman

9 Januari 2018   14:30 Diperbarui: 9 Januari 2018   14:57 820
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


"Me time kok di rumah". Kira kira begitulah pendapat seorang kenalan di media sosial.  Yang mengomentari status facebookku mengenai menjahit sebagai me timeku.  Baru di zaman now ini ada istilah me time untuk para Ibu.  Mau ibu rumah tangga,  ataupun ibu bekerja,  semua perlu me time.  Me time itu istilah keren dari menyediakan waktu untuk melakukan hal yang menyenangkan bagi diri sendiri.

Sebagai mahluk sosial,  Kita manusia terutama ibu sepertiku ini.  Merasa perlu menyisikan beberapa jam dalam sehari,  atau seminggu,  atau sebulan.  Untuk menyenangkan diri.  Sebenarnya me time ini bukan cuma untuk ibu kok.   Semua orang yang butuh me time,  berhak menyisihkan waktunya. Tapi sepertinya Ibu punya prioritas tinggi untuk diberikan me time.

Kegiatan me time sendiri bentuk dan jenisnya tergantung pribadi dan kesukaan masing masing. Ada yang me time dengan cara nonton film di bioskop,  jalan jalan ke taman, traveling ke luar negeri,  nyalon pedicure dan medicure, belanja serta masih banyak lagi.  Untuk orang yang simple juga budget pas pas an seperti aku ini.  Me time bisa kulakukan di rumah.  Caranya ya dengan melakukan hobi yang menyenangkan hati.  Seperti menjahit,  mencoba resep baru di dapur,  membaca novel,  berkebun dan lain lain.

Ngomong ngomong tentang me time di rumah.  Faktor yang bikin nyaman tentu saja lingkungan dan keadaan rumah itu sendiri.  Mulai dari cat interior dan eksterior,  dekorasi,  tata ruang,  kerapihan dan kebersihan.  Rumah yang nyaman tentu saja membuat Ibu betah beraktivitas di dalamnya.

Nah beruntung banget Aku bisa ikutan kompasiana coverage bersama Dulux pada Selasa 05 Desember 2017.  Kenapa?  karena di acara yang diadakan oleh Dulux di Glass House Ritz Carlton ini.  Menghadirkan Bapak Jeremy Rowe Managing Director AkzoNobel South East,South Asia and Middle East.  Juga ada  Cosmas D Ghozali dan Marischa Prudence Seorang Travel Blogger.  Di Acara ini dikupas tuntas tentang trend warna 2018 untuk interior dan eksterior hunian.

AkzoNobel merupakan perusahaan cat dan pelapis terkemuka serta produsen Dulux. AkzoNobel melayani para konsumen dan pelaku industri secara global melalui produk - produk yang inovatif.  Dulux merupakan salah satu merek dari perusahaan yang  berpusat di Amsterdam, Belanda ini.

COLOUR OF THE YEAR 2018 yang diperkenalkan oleh Dulux adalah Heart Wood.   Dengan warna merah muda yang lembut,  hangat dan terkesan dewasa,  warna ini menggambarkan sentuhan warna kayu alami dan bahan kulit.  Diharapkan sentuhan yang diberikan oleh warna Heart Wood  mampu menyeimbangkan antara nuansa warna yang lebih lembut dengan nuansa warna yang lebih dalam dan berarti.

dok from dulux : warna warna Heart Wood
dok from dulux : warna warna Heart Wood
Warna Heart Wood ini bukan dengan sengaja dipilih.  Tetapi berdasarkan riset global tahunan atas analisa tren,  sosial,  ekonomi,  dan desain.  Para tim ahli Pusat  Estetika Global AkzoNobel,  yang dipimpin oleh Creative Director Heleen Van Gent.  mengidentifikasi warna Heart Wood sebagai Colour of the Year 2018.

Aku pun sempat membuka www.yourcolourfutures.com dan menjawab beberapa pertanyaan singkat mengenai diri pribadi.  Nah hal ini nanti hasilnya adalah informasi mengenai kepribadian diri dan warna palet apa yang cocok untuk kita gunakan dalam mewarnai hunian.

Ternyata hasilnya aku  termasuk light hearted.  Pribadi yang riang,  selalu ingin tahu,  memiliki jiwa petualangan dan mudah beradaptasi.  Dalam masa ketidakpastian pribadi ini memilih untuk menghadapi dunia luar daripada menutup diri.

Palet yang cocok untuk orang seperti ku adalah palet the playful home.  Yang didominasi warna hijau segar dengan berbagai tingkat warna,  dan kuning serta warna pink heartwood yang lembut.

Nah selain itu ada dua jenis palet berbeda yang juga disesuaikan dengan kepribadian pemilik rumah. Yakni the Inviting Home dan the comforting home.  

The comforting home cocok sekali untuk orang orang yang mencari ruang untuk menenangkan diri. Warna palet the comforting home didominasi warna tanah yang hangat,  dan memadukan nuansa tanah liat dan merah muda untuk memberikan efek menyegarkan dan menenangkan pilihan.

dok Dulux. Contoh Warna Palet The Comforting
dok Dulux. Contoh Warna Palet The Comforting
Palet yang ketiga adalah the inviting home yang didominasi dengan nuansa biru yang teduh bercampur dengan nuansa netral dan hijau segar,  dan warna pastel yang lembut diperkuat dengan biru tua dan coal.

Palet the inviting home ini cocok sekali sebagai ruangan untuk berbagi waktu yang berkualitas bagi orang orang deegan pribadi yang terbuka dan hormat.

cf18-press-inviting-utrecht-938-5a546f5c5e137366d5388b74.jpg
cf18-press-inviting-utrecht-938-5a546f5c5e137366d5388b74.jpg
Bagaimana?  Tertarik mencoba tesnya sebelum memilih palet warna dari colour of the year 2018?. Sebagai referensi berikut adalah contoh penggunaan warna Heart Wood pada hunian.  

Semoga kita segera mendapat inspirasi warna palet yang cocok untuk diaplikasikan di hunian kita masing masing. Dan warna Heart Wood serta palet warna lainnya sudah tersedia di seluruh toko bangunan dengan mesin tinting Dulux.  Setelah mendapatkan hunian yang nyaman dan seimbang,  so nggak salah kan kalau Me time bisa dilakukan dirumah saja?

dokpri : me time seru di rumah
dokpri : me time seru di rumah

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun