Mohon tunggu...
Hastu Ikhsan Winantyo
Hastu Ikhsan Winantyo Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

| UAD PGSD 13 | 2B40B618 | 25.04.1995 | ISLAM | huru hara jogjakarta | Manchester City SC INDONESIA | YES is A DECISION NO is A DECISION |

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

kamarku Kepribadianku, Katanya ?

12 November 2014   08:02 Diperbarui: 17 Juni 2015   18:01 420
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pria umumnya enggan menunjukkan kamarnya kepada khalayak umum karena akan jadi bahan ejekan, apalagi wanita yang umumnya kamarnya lebih rapi dari pada kamar pria, tapi aku akan mengulas tentang kamar kos ku yang berukuran 2X3 meter ini. Supaya kalian bisa menilai kepribadianku dengan melihat isi dan tata ruang kamar kos ku.

Di depan kamarku tepatnya di pintu luar terpampang poster Albert Einstein, aku suka dengan sosok ini karena ke geniusannya, apa lagi kata Einstein dianggap bersinonim dengan kecerdasan atau bahkan genius dan wajahnya merupakan salah satu yang paling dikenal di seluruh dunia. Dan di ventilasi atas pintu kamarku terjejer rapi bungkus rakok Marlboro yang entah ada berapa jumlahnya, jika di hitung nominal mungkin 1jt lebih dan entah berapa bungkus yang aku buang.

Ketika masuk kamar kos ku wangi parfum berkarakter pria tangguh selalu terhirup di kamar ku. Dalam kamar ku yang berukuran 2x3 meter itu terdapat barang-barang ku yang tergeletak, tersusun rapih, dan tak beraturan. Sedikitnya bisa menggambarkan ciri khas kamar pria. Aquarium berada persis di depan pintu kamarku dan tanaman hijau yang hanya aku tanam dengan metode air yang sudah 1 semester berada di dalam kamar dan memberi warna hijau kamar kecilku. Di samping aquarium terdapat LCD LG yang selalu aku gunakan saat ada update film baru di bioskop, maklum anak kosan, jadi download dan nonton di kamar. Di atas aquarium terdapat tas raket badminton yang di dalamnya ada 4 buah raket, hobi badminton soalnya. dan ada poster F1 juan Pablo yang mana pembalab mobil itu favoritku.

Di dinding dalam terdapat 3 poster yang mana poster MANCHESTER CITY, DREW BARRYMORE, KORN. 3 poster itu menempel di kamar kosku sejak pertama aku kos. Sisi lainnya dinding kosku terdapat gambar lambing OI ( Orang Indonesia ) sebutan fans dari Iwan Fals. Ada beberapa gambar kecil di bawah yang aku buat iseng. Sisi dinding lainnya terdapat lemari kecil yang mana di atasnya ada rak buku yang isinya bekas botol botol alcoholic yang aku koleksi. Dan cinderamata dari tempat yang pernah aku datangi. Dan dispenser dan kaca gantung di samping lemari tersebut.

Hal pertama yang paling mempengaruhi suasana dalam kamar tidur adalah warna cat dinding. Cat kamar kosku bintik-bintik merah jambu, katanya sih kalau cat warna cerah begitu aku termasuk “ morning person “ , padahal sebaliknya aku jarang bangun pagi, Kamar ku selalu berisik dengan suara musik yang menggebu. Aku suka menyetel musik atau lagu dengan aliran musik rock, metal, dan pop.

Seperti biasa, kunci kamarku di simpan di rak sepatu yang tergantung di samping pintu. Ketika kuliah, aku selalu mengunci pintu kamar kosku. Terkadang walaupun pintu kamar sudah ku kunci agar tidak ada yang bisa masuk, semua usaha itu sia-sia. Ada saja yang masuk ke dalam kamarku, tak lain teman dan sahabatku.

Rupanya tanpa kusadari, sedari tadi mataku telah berkeliling memperhatikan kondisi ruang kamar kosku, aku pun mulai merasa lelah dan pergi tidur. Di bawah akan aku tempel foto kamar kosku agar kalian dapat menilai kepribadianku.

14157266161697342225
14157266161697342225
1415726842124124019
1415726842124124019
14157271291629894358
14157271291629894358
14157273491232976375
14157273491232976375
14157275911322485019
14157275911322485019
14157279561832232578
14157279561832232578
14157282701871116859
14157282701871116859


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun