Mohon tunggu...
Hasan Darmawan
Hasan Darmawan Mohon Tunggu... Lainnya - Halo semua!! Disini saya akan membagikan karya tulisan saya

Hallo semua.... Saya disini akan membagikan opini-opini saya seputar dunia pendidikan dan kesehatan yang tentunya dengan data-data yang valid dan dapat ditanggung jawabkan Mohon bimbingannya, terimakasih

Selanjutnya

Tutup

Film

Realitas dan Pesan dari Film Inside Out yang Relevan dengan Kecerdasan Emosional Seseorang

28 Juni 2024   23:48 Diperbarui: 28 Juni 2024   23:53 343
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://images-na.ssl-images-amazon.com/images/S/pv-target-images/babad38ffe210164832e8388172b5cfc180cca9542b8da31b090a2c6a99c0c95._RI_V_TTW_.jpg

Film animasi "Inside Out" produksi Pixar tidak hanya sekedar hiburan visual bagi anak-anak. Namun, juga sebuah karya yang secara mendalam menggali dan merefleksikan konsep kecerdasan emosional (emotional intelligence) dalam diri seseorang. Film ini menggambarkan dengan sangat baik bagaimana emosi dalam diri seseorang bekerja dan berperan penting dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam pengambilan keputusan dan pembentukan identitas diri. 

1. Gambaran Emosi yang Realistis 

"Inside Out" menceritakan tentang seorang tokoh utama bernama Riley, seorang anak perempuan berusia 11 tahun, yang harus beradaptasi dengan kehidupan baru setelah keluarganya pindah ke kota yang berbeda. 

Di dalam dirinya, terdapat lima emosi utama, yaitu: 

- Joy (Kegembiraan) 

- Sadness (Kesedihan) 

- Anger (Kemarahan) 

- Fear (Ketakutan) 

- Disgust (Jijik) 

Yang kelimanya saling berinteraksi untuk mengendalikan perasaan dan tindakan Riley. Penggambaran ini sangat relevan dengan konsep kecerdasan emosional yang diperkenalkan oleh psikolog Daniel Goleman, yang menekankan pentingnya mengenali, memahami, dan mengelola emosi kita sendiri dan orang lain. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun