Mohon tunggu...
HARYADI NASUTION
HARYADI NASUTION Mohon Tunggu... -

Lahir di: Jorong VI Sorik Nagari Tarung-Tarung, Kecamatan Rao, Pasaman, Sumatera Barat (01 Desember 1983)\r\n

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

No Lelet!, JNE Solusi "Jasa Kurir" Global

15 November 2014   19:05 Diperbarui: 17 Juni 2015   17:44 471
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Di tengah era globalisasi dan teknologi mutakhir yang makin menguasai kehidupan masyarakat, bisnis jasa pengiriman di tanah air terus berubah dan tumbuh berkembang pesat. Imbasnya, persaingan di sektor inipun menjadi kian ketat. Setali tiga uang, ragam sektor bisnis baru yang tumbuh yang membutuhkan jasa pengiriman barang, surat, uang, logistik dan lainnyapun juga jadi pemicu bagi usaha jasa pengiriman dan kegiatan bisnis, sehingga jasa pengiriman saat ini berlomba menjadi yang terdepan dari berbagai lini, mulai dari layanan hingga tarif dan ketepatan serta kecepatan memenuhi tuntutan pelanggan.

Terobosan JNE yang hadir dalam menyediakan layanan jasa kurir di Indonesia memberikan harapan baru tentang bisnis jasa kurir Indonesia. Sejatinya Indonesia patut berbangga, sebab saat ini hadir perusahaan jasa pengiriman seperti JNE (Jalur Nugraha Ekakurir) yang mampu eksis menuju andalan terdepan sebagai kebanggan bangsa meski diusianya yang masih muda. Pasalnya, selain baru dan didirikan beberapa tahun yang lalu, jasa pengiriman JNE ini telah mampu melonjak dan dicintai masyarakat pada saat ini, hingga kini JNE pun semakin concern untuk melayani masyarakat Indonesia hingga ke pelosok  tanah air hingga ke daerah-daerah pedalaman.

Tampak secara kasat mata, JNE kini tampak hadir memancangkan target untuk sejajar dengan perusahaan serupa di nasional dan dunia internasional. Perusahaan layanan kurir dan distribusi yang lahir 24 tahun ini, tepatnya tanggal 26 November 1990 yang lalu, kini tampil dengan service excelennya ditengah masyarakat Indonesia. Hal itu ditandai dengan tampilnya JNE yang hadir melayani masyarakat hingga ke pelosok negeri. Dalam kontek ini juga JNE dipandang telah berhasil hadir mendampingi masyarakat, serta memberi gerak tampil mempersatukan nusantara bahkan internasional dengan memberikan pelayanan prima dalam pelayanan jasa yang berorientasi pada kepuasan konsumen.

Kini, seiring dengan usianya dan berjalannya waktu yang sudah dua dekade, perusahaan JNE terus berbenah diri. Upaya itu terlihat dari upaya JNE melakukan kerja keras dengan beragam gebrakan perbaikan dan inovasi strategis serta modernisasi demi memenangkan persaingan pasar di industri jasa pengiriman. Apalagi JNE saat ini memiliki pelanggan loyal bahkan pelanggan simpatik hingga kedaerah-daerah. Sebagai perusahaan jasa pengiriman yang masih tergolong muda, harus diakui JNE pada saat ini telah tampil sebagai perusahaan jasa dengan pelayanan yang baik jika dibandingkan dengan yang lainnnya.

Di usianya yang genap 24 tahun. Yakni, pada tanggal  26 November 2014, insan JNE di seluruh pelosok nusantara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT). Tanggal tersebut tentunya merupakan hari yang bersejarah bagi segenap insan JNE di tanah air, karena kini telah mampu eksis pada usianya yang ke-24. Perusahaan jasa yang didirikan oleh H. Soeprapto Suparno bersama Johari Zein ini telah membuktikan diri berkembang pesat dan maju serta kini bertekad menjadi yang terbaik. Ini tentunya tidak terlepas dari doktrin perusahaan dan dipahami oleh seluruh insan JNE, dari berbagai tingkatan level manajerial yang bekerja keras dan bahu membahu melakukan pembenahan untuk memenuhi tuntutan pasar.

Tumbuh Hingga 20% Pertahun

Dalam catatan perjalanannya, dari tahun ke tahun, pertumbuhan bisnis perusahaan JNE semakin lebih baik, bahkan di atas rata-rata pertumbuhan industri. Industri sendiri sebagaimana diketahui hanya tumbuh sebesar 10% – 15%, namun bisnis JNE mampu tumbuh hingga 20% tiap tahunnya. Kondisi ini tentunya sangat luar biasa. Ternyata, resep keberhasilan JNE ini adalah karena tidak mau menunggu konsumen. Dimana dalam penerapannnya JNE melakukan pelayanan dengan cara lebih baik menjemput bola. Dimana diketahui bersama, bahwa ada kurir JNE yang langsung menjemput barang ke rumah konsumen yang ingin mengirimkan barang. Hanya dengan menelepon, kurir pasti datang ke rumah.

Dan jika ditelisik lebih dalam, ternyata nilai-nilai dasar yang dianut JNE adalah jujur, adil, disiplin, tanggung jawab, kerjasama, peduli, dan visioner. Sedangkan filosofinya yaitu efektif, efisien, fleksibel, dan seimbang. Prinsip dasar itulah kemudian yang diyakini dijiwai oleh seluruh Insan JNE hingga mampu menghantarkan perusahaan jasa kurir ini semakin menjadi terdepan. Dimana, terbukti bahwa JNE telah mampu menunjukan eksistensinya. Tidak hanya dalam surat menyurat saja, perusahaan JNE juga makin memperlihatkan posisinya dalam dunia yang berhubungan dengan komunikasi kata dan pengiriman barang/logistik.

Dalam sistem kerjanyapun JNE menjaga pelanggan dengan baik, bahkan secara terang terangan JNE menerapkan prinsip kalau masih kuatir nilai barang tidak sesuai dengan nilai 10x pengiriman, JNE menganjurkan agar konsumen untuk mengansuransikan barangnya. Dalam kontek inilah kemudian JNE juga dinilai berkomitmen memberikan layanan yang terbaik bagi pelanggan. Dimana, standar JNE, kalau sampai perusahaan asuransi tidak membayar klaim sesuai hari yang ditentukan, JNE bersedia menggantikan dengan membayar klaim konsumen.

Bagi JNE, barang sampai tujuan pelanggan adalah harga mati. Selain itu, sebanyak 170 titik jaringan yang sudah online. Ini memudahkan JNE dan pelanggan untuk mengawasi pengiriman barang. Sehingga dengan pola yang seperti inilah diyakini kondisi bisnis JNE semakin tumbuh berkembang pesat, dimana ditandai dengan cepatnya pelayanan dan tidak lelet serta mengutamakan pelanggan.

Bertekad Terus Bangkit dan Maju

Dua dekade lebih memang bukan waktu yang sedikit untuk perusahaan berkiprah melayani masyarakat, hal tersebut terus dibuktikan oleh perusahaan jasa kurir ini dengan bekerja keras dan tanpa lelah JNE terus beroperasi melayani dengan setia. Kesetiaan kepada pelanggan memang komitmen JNE di tengah persaingan pasar jasa pengiriman di era modern ini. harapannnya tentu saat memasuki usia yang ke-24 tahun, JNE bertekad untuk terus bangkit dan maju memberikan pelayanan maksimal ke setiap lapisan masyarakat pada masa yang akan datang.

Diketahui, saat ini JNE didukung oleh lebih dari 1000 karyawan dan tidak kurang dari 1.500 gerai yang tersebar luas di Indonesia. Kehandalan JNE juga telah dibuktikan dengan diraihnya berbagai bentuk penghargaan serta sertifikasi ISO 9001:2000 atas jasa layanan yang telah diberikan. Sebab, layanan terbaik adalah harga mati sepertinya bagi JNE jika dilihat dari pola pelayanannya. Oleh karena itu, tidaklah salah kemudian dan sangat wajar kalau JNE punya SDM yang handal. Bahkan departemen HRD mempunyai empat divisi yaitu intelektual (berhubungan dengan pekerjaan), training (bertugas untuk kegiatan outbound dan memberikan training), spiritual (mengatur kegiatan keagamaan), dan fisikal (berhubungan dengan aktivitas kebugaran badan karyawan) sebagai pendorong agar JNE terus berkembang lebih maju dan modern.

Mengutamakan Pelayanan Prima

Layanan kurir dan distribusi yang menjadi tonggak sejarah berdirinya JNE telah berlangsung 24 tahun yang lalu atau tepatnya tanggal 26 November 1990 dengan ditandai berdirinya PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir oleh Soeprapto Suparno yang berpusat di Jakarta. JNE telah berhasil Satukan Nusantara bahkan Internasional dengan memberikan pelayanan prima berorientasi pada kepuasan konsumen.

Dalam kontek ini JNE dapat dipandang sebagai perusahaan yang sudah mampu memberikan pelayanan sangat baik. Dalam sistem kerjanyapun JNE memiliki sistem pelayanan  bisa di akses dengan mudah dan murah. Sistem pelayanan yang memadai, kita dapat melihat dan melakukan secara online mengakses layanan JNE kapan saja dan dimana saja sesuai keinginan para pelanggan JNE. Dengen demikian, dapat difahami, bahwa sistem yang diciptakan JNE telah mampu menjawab secara tuntas kebutuhan masyarakat akan jasa kurir dan distribusi yang prima ditengah kemajuan zaman yang berkembang pesat pada hari ini.

Selain itu tenaga kerja JNE juga profesional, kualitas mereka para karyawan juga mampu bersaing dan sangat baik. Mereka rata-rata ketika berhadapan dengan pelanggan mengerti paradigma melayani. Mereka bisa berkomunikasi dengan baik kepada konsumen. Biaya jasa pengirimannya juga murah dan mampu bersaing dengan jasa distribusi yang ada di Indonesia, sehingga terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat di nusantara. Dalam hal ini JNE telah  mampu menyediakan jasa kurir dan distribusi yang tepat bisa terjangkau semua lapisan masyarakat untuk mendapat pelayanan yang bermutu.

Berbenah Rambah Konektivitas Global

Tahun 1991, JNE memperluas jaringan internasional dengan bergabung sebagai anggota asosiasi perusahaan-perusahaan kurir beberapa negara Asia (ACCA) yang bermarkas di Hongkong yang kemudian memberi kesempatan kepada JNE untuk mengembangkan wilayah antaran sampai ke seluruh dunia.

Karena persaingannya di pasar domestik, JNE juga memusatkan memperluas jaringan domestik. Dengan jaringan domestiknya TIKI dan namanya, JNE mendapat keuntungan persaingan dalam pasar domestic. JNE juga memperluas pelayanannya dengan logistik dan distribusi.

Selama bertahun-tahun JNE berkembang terus dan melakukan pembenahan internal menjadi perusahaan yang punya arah sendiri. Karena itu, JNE telah mampu menjawab kebutuhan masyarakat modern hari ini yang akhirnya mengenalkan kita pada perusahaan jasa kurir JNE dengan manajemen diri sendiri yang modern.

Dalam perjalanannnya, kini JNE terus membuka bisnis baru sesuai kebutuhan pasar, hal tersebut juga dapat dilihat saat bagaimana JNE mampu saat itu menyediakan layanan bisnis trucking. Dimana, ini adalah layanan pengiriman barang-barang kebutuhan pokok. Layanan trucking ini dilengkapi dengan GPS agar terpantau. JNE juga bekerjasama dengan perusahaan pengiriman barang, UPS. Konsumen bisa mengirimkan barang ke luar negeri lewat UPS ini.

Seiring waktu selanjutnya, diharapkan JNE terus berbenah diri dengan usianya yang terus bertambah, hingga tidak saja soal surat-menyurat di bawah 500 gram. Bisnis yang sebelumnya dimonopoli PT. Pos Indonesia, dengan pencabutan aturan ini maka membuka peluang bagi JNE. JNE saat ini tinggal menunggu aturan pemerintah yang mengatur soal bisnis ini. Pengembangan produk dan layanan yang berbeda di JNE dalam menyediakan jasa kurir, logistic, money remittance hingga jasa kargo. Diharapkan semakin berkembang dan pasarnya ikut membesar sehingga JNE kedepan tidak saja unggul di nasional tapi merambah internasional. (***)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun