Empat wakil Indonesia, akan melewati pertandingan yang cukup sulit pada babak pertama turnamen BWF World Tour Malaysia Open 2024. Pasalnya mereka akan menghadapi pemain-pemain unggulan.
Malaysia Open merupakan salah satu turnamen bulutangkis bergengsi di Dunia. Pada tahun 2023, BWF mengkategorikan turnamen ini menjadi turnamen World Tour super 1000 dengan total hadiah sebesar US$1.250.000 dan menjadi US$1.300.000 pada tahun 2024.Â
Malaysia Open 2024 akan berlangsung di awal tahun yaitu mulai Selasa, 9 Januari sampai dengan Minggu, 14 Januari 2024, di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Pada babak pertama terdapat beberapa wakil Indonesia yang memulai pertandingan dengan tantangan yang cukup sulit. Pasalnya mereka akan langsung berhadapan dengan para pemain unggulan.Â
Berikut 4 wakil Indonesia yang akan berhadapan dengan pemain unggulan di babak pertama Malaysia Open 2024.
1. Chico Aura Dwi Wardoyo berhadapan dengan unggulan ke 3 dari China
Tunggal putra nomor 3 Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, akan menjadi salah satu pemain Indonesia yang akan berhadapan dengan pemain unggulan di babak pertama Malaysia Open 2024. Chico akan menantang unggulan ke 3 dari China, yaitu Li Shi Feng.Â
Head to head dari kedua tunggal putra tersebut yaitu 1-1. Namun, pada pertemuan terakhir, Chico harus takluk atas Li Shi Feng dengan skor 21-14, 17-21, dan 8-21 pada babak kedua Australia Open 2022.
2. Putri Kusuma Wardani akan menantang unggulan 8 dari China
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani akan menantang tunggal putri China, Han Yue yang merupakan unggulan ke 8 dari turnamen tersebut pada babak pertama Malaysia Open 2024. Pertandingan ini, akan menjadi pertemuan ke 3 bagi kedua tunggal putri tersebut.Â