Mohon tunggu...
Harris Aryadin
Harris Aryadin Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Penulis Freelance

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Dua Ganda Putra Indonesia Berhasil Lolos ke Babak Kedua Kejuaraan Bulutangkis China Open 2023

6 September 2023   19:15 Diperbarui: 6 September 2023   19:20 321
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dua dari lima ganda putra Indonesia yang ikut bertanding pada kejuaraan bulutangkis China Open 2023, sukses melaju ke babak kedua.

China Open merupakan salah satu turnamen BWF World Tour super 1000. Turnamen ini berlangsung di Changzhou Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, Jiangsu, China dari tanggal 5 hingga 10 September 2023, dengan total hadiah sebesar, 2.000.000 dollar Amerika.

Adapun dua ganda putra Indonesia yang berhasil lolos ke babak kedua China Open 2023 yaitu sebagai berikut:

1. Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana

Pasangan ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana, secara mengejutkan berhasil menaklukkan ganda putra unggulan kedua dari India, Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty, usai bermain rubber game, dengan skor 21-17, 11-21 dan 21-17 dalam waktu 68 menit.

2. Pramudya Kusuma Wardana dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan

Selain dari pasangan Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana. Pasangan ganda putra Indonesia lainnya, Pramudya Kusuma Wardana dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan juga sukses lolos ke babak kedua.

Pramudya Kusuma Wardana dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, memastikan tiket babak kedua, usai berhasil menaklukkan ganda putra Jepang, Ayato Endo dan Yuta Takei setelah bermain rubber game, dengan skor 22-20, 19-21 dan 21-17.

Namun sangat di sayangkan, pada babak kedua China Open 2023. Kedua ganda putra Indonesia tersebut harus bertemu satu sama lain, yang artinya satu ganda putra Indonesia, berhasil lolos ke babak perempatfinal dan satu wakil lainnya terpaksa terhenti dibabak kedua.

Kedua pasangan ganda putra Indonesia tersebut, sebelumnya sudah pernah bertemu sebanyak 3 kali. Dimana dua kali pertandingan berhasil dimenangkan oleh Fikri / Bagas dan 1 kali dimenangkan oleh Pramudya / Yeremia.

Pada pertandingan terakhir, Fikri / Bagas sukses menaklukkan Pramudya / Yeremia melalui rubber game, dengan skor 15-21, 21-15 dan 21-12 pada babak pertama Korea Open 2022.

Tiga ganda putra Indonesia lainnya, harus terhenti dibabak pertama China Open 2023. Pasangan unggulan pertama pada turnamen ini, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto harus takluk dari ganda putra Denmark, Kim Astrup dan Anders Skaarup Rasmussen hanya dalam dua game langsung, dengan skor 19-21 dan 19-21.

Sedangkan, pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando dan Daniel Martin takluk dari unggulan ketiga, Liang Weikang dan Wang Chang. Pemain yang dijuluki sebagai "the babies " tersebut harus menyerah setelah bermain selama 36 menit, dengan skor 15-21 dan 18-21.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun