Mohon tunggu...
Harry Ramdhani
Harry Ramdhani Mohon Tunggu... Teknisi - Immaterial Worker

sedang berusaha agar namanya di (((kata pengantar))) skripsi orang lain. | think globally act comedy | @_HarRam

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Artikel Utama

Mencari Alasan dan Pembenaran atas Keputusan Kyrie Irving Tidak Divaksin

14 Oktober 2021   03:03 Diperbarui: 16 Maret 2022   18:01 1268
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Semoga belum, tapi pada kenyataannya: Kyrie Irving hingga saat ini belum divaksin covid-19.

Dampak awalnya: Kyrie Irving tidak bisa bermain untuk timnya, Brooklyn Nets, selama pertandingan tersebut dilangsungkan di Barclays Center, markas Brooklyn Nets.

Sampai pada akhirnya: GM Brooklyn Nets Sean Marks mengatakan bahwa keputusan Kyrie Irving untuk tidak mematuhi mandat vaksin Covid-19 membuatnya tidak bisa bergabung bersama tim.

Sayangnya, Kyrie Irving masih diam atas alasannya tersebut.

Satu-satunya cuitan yang Kyrie Irving buat, entah ada kaitannya atau tidak, justru membingungkan:

Akan tetapi, dari laporan yang dibuat Shams Charania dari The Athletic, kalau Kyrie Irving bukan anti-vaksin, apalagi anti-sains.

Ada yang ingin Kyrie Irving coba perjuangkan lewat platform yang dimiliki: pemain NBA yang terkenal dan populer untuk "membela pendiriannya".

Bahwa di Amerika Serikat, saat ini, setiap organisasi yang memiliki staf lebih dari 100 karyawan, maka mereka mesti divaksin. Jika tidak, perusahaan tersebut mesti memecatnya.

Itulah yang ingin Kyrie Irving coba tekan dan lawan: karena kesal atas peraturan tersebut yang mengakibatkan orang-orang kehilangan pekerjaan atas mandat vaksin.

"Baginya, ini tentang pertarungan yang lebih agung daripada pertarungan di lapangan dan Irving menantang kontrol yang dirasakan masyarakat dan mata pencaharian masyarakat," tulis Shams Charania.

Kyrie Irving and his vaccine stance clarified: Why the Nets star has made a decision that will sideline him --The Athletic.

NBA memang sangat ketat atas protokol kesehatan ini. Jika melanggar sanksinya bisa denda puluhan ribu dollar hingga larangan bermain. Itu baru protokol kesehatan!

Keputusan Kyrie Irving belum mau divaksin memang berdampak langsung pada kekuatan Brooklyn Nets musim ini.

Kevin Durant, James Harden, hingga LeMarcus Aldridge kembali bermain --walau musim lalu sudah memutuskan pensiun.

Baca: LaMarcus Aldridge Mengumumkan Pensiun dari NBA

Keputusan Kyrie Irving belum mau divaksin, barangkali, berpengaruh besar atas kompetisi NBA secara keseluruhan

Lagi-lagi, musim ini dianggapan jadi musim yang ditunggu antara Brooklyn Nets dan Los Angeles Lakers untuk bertemu di Final NBA.

Walau itu terjadi, apakah final NBA tetap seru tanpa ada Kyrie Irving di situ? --seperti halnya musim lalu, andai Lakers dan Nets bertemu di Final tanpa AD.

Baca juga: Tanpa Anthony Davis, Perang Sipil Lakers-Nets akan Tetap Seru

Akan tetapi, itulah yang Kyrie Irving coba pertaruhkan daripada sekadar kemampuan dan kehadirannya di lapangan bermain basket.

Beberapa sumber bahkan mengatakan, jika Kyrie Irving akhirnya ditukar (trade) Brooklyn Nets, maka lebih baik dia pensiun dari NBA.

Meski ini bukan suatu pembenaran, tapi selama pandemi sudah banyak yang Kyrie Irving berikan, seperti mendonasikan 1,5 dollar US untuk pemain WNBA yang terdampak.

Namun, ini bukanlah yang pertama. Sewaktu NBA Bubble 2020, Kyrie Irving juga tidak ikut bersama tim.

Selain karena pandemi, saat itu juga masih terjadi demonstrasi rasial besar-besaran atas kematian George Floyd.

Love you, Kai, but not this one. Atau, aku ada sedikit solusi, seperti ini:

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun