Mohon tunggu...
Harry Darmawan Hamdie
Harry Darmawan Hamdie Mohon Tunggu... Relawan - PNS pada Satuan Polisi Pamong Praja Kab. Barito Utara, Inisiator Beras Berkah Muara Teweh Kalteng.

PNS pada Satuan Polisi Pamong Praja di Kab. Barito Utara Kalimantan Tengah. Inisiator Komunitas Beras Berkah di Muara Teweh Kalteng dan Ketua Yayasan Beras Berkah Muara Teweh.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Masalah Pasar Kita dan Kebijakan Penanggulangan

27 September 2023   17:11 Diperbarui: 28 September 2023   09:21 896
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Los Pasar Jingah yang kosong/ Lujian

Tidak seperti layaknya sebuah pasar yang ramai penjual dan pembeli, kemaren (26/9) Pasar Mingguan Jingah tampak lengang. Suasana yang sangat berbeda dengan kunjungan kami 2 tahun lalu, barang dagangan sampai tumpah ruah ke jalan dan gang di pasar tersebut.

Pasar Jingah buka setiap hari Selasa dikunjungi masyarakat Kelurahan Jingah, Jambu dan desa-desa sekitarnya. Pasar terletak di kelurahan Jingah dan dipisahkan oleh Sungai Barito dengan Muara Teweh, ibu kota Kabupaten Barito Utara.

Lesunya Pasar Jingah juga terjadi di pasar lain di Kabupaten Barito Utara. Pertokoan Barito Permai Muara Teweh misalnya sudah lesu darah sejak 2 tahun terakhir, sangat sedikit orang yang berbelanja pakaian disitu. Begitu pula Pasar Rakyat Karya I Dermaga yang berdiri sejak tahun 1976 juga nasibnya pun tak beda jauh.

Menurut salah satu pedagang di Pasar Jingah, penjualan menjadi sepi sejak ada jembatan Pangulu Iban yang menghubungkan antara Muara Teweh dengan Kelurahan Jingah. 

Akses jalan dan jembatan ke kota yang mudah dan cepat membuat masyarakat tidak menunggu pasar mingguan Jingah untuk berbelanja berbagai kebutuhannya.

Pasar Jingah, Sumber foto: Lujian
Pasar Jingah, Sumber foto: Lujian

Sebab lainnya adalah adalah adanya pasar modern, berupa minimarket yang tumbuh subur di kota Muara Teweh sampai ke Jingah. Selain memberikan pelayanan nyaman ber-AC, Alfamart dan Indomart juga menjual barang dengan harga yang murah.

Seringnya "Pasar Malam" juga menjadi keluhan pedagang di pasar sandang di kota Muara Teweh terutama pedagang pakaian di pasar Barito Permai. 

Pasar malam baik yang mandiri atau yang nebeng pada acara-acara yang dibuat Pemerintah daerah memang membawa banyak permainan anak-anak tentu memiliki daya tarik tersendiri bagi masyarakat Kabupaten.

Generasi muda yang gandrung berbelanja online, Shopee, Tokopedia, TikTok Shop bahkan belanja di FB dan instagram membuat pedagang offline di pasar-pasar merana. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun