Saya cukup puas dengan performa dari New Nissan March ini. Selain adanya fitur-fitur baru yang sangat bermanfaat, juga ada banyak penambahan untuk faktor keamanan seperti dual airbag. Begitu juga yang dirasakan oleh teman-teman satu grup, mereka juga merasakan hal yang sama, baik sebagai pengemudi maupun penumpang. Bagaimana dengan pendapat teman-teman di grup yang lain? Berikut testimoni mereka yang saya dapat dari kicauan lewat twitter selama perjalanan dari Jakarta menuju Sentul Selatan.
Yunika Umar cukup bingung juga saat akan menyalakan mobil New Nissan March tipe 1.5 AT karena untuk menyalakan mobilnya tidak menggunakan kunci manual karena sudah mengadopsi immobilizer. Jadi hanya tinggal mendekatkan kunci immo dan tinggal menekan tombol start di bagian kanan.
Nah, Yunika ini ternyata langsung nyetel dengan New Nissan March setelah tahu cara starternya dan langsung geber mobil dengan kecepatan 100 km/jam namun masih tetap stabil seperti yang diungkapkan oleh Syaifudin Sayuti lewat akun twitternya. Ternyata kami merasakan hal yang sama.
Sedangkan yang diungkapkan oleh rekan Dzukfikal Alala adalah memberikan testimoni untuk kondisi AC yang mumpuni ditengah cuaca kota Jakarta yang memang saat itu sedang panas. Namun dengan menyetel AC dua strip semua itu sudah teratasi.
Kompasianer FX Muchtar memberikan testimoni tentang kapasitas mobil. Walau bentuknya terlihat mini ternyata didalamnya cukup lega bisa memuat sampai 5 orang dewasa dengan komposisi 2-3. 2 di depan dan 3 di belakang.
Dan terakhir adalah hal yang paling penting untuk konsumen di Indonesia yaitu masalah harga. Fitur bagus, pengamanan lengkap, interior dan eksterior oke akan terasa sia-sia jika harganya tidak cocok. Namun jika melihat harga yang kompetitif rasanya harganya bisa diterima oleh konsumen. Menurut saya sih membeli New Nissan March itu value for money. Jadi dana yang dikeluarkan sebanding bahkan lebih jika dibandingkan dengan performa secara keseluruhan. Berikut daftar harga lengkap per 7 Juni 2014.