Mohon tunggu...
Haris Xyz
Haris Xyz Mohon Tunggu... -

penggemar rawon, rujak cingur dan kikil.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Makan (4)

13 Maret 2010   11:53 Diperbarui: 26 Juni 2015   17:27 77
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Sekarang makan yang campuran. Makan karena lapar, karena memang sudah jam makan, tetapi tidak di rumah, melainkan di kantor. Jadi, biasanya makan bersama teman-2 sekantor.

Biasanya makan jenis ini dilakukan di kantin kantor atau di tempat makan yang murah meriah, karena akan dilakukan tiap hari. Bisa jebol kantong kalau makan tiap hari di tempat yang mahal. Kalau sekali-sekali sih boleh, misalnya kia kedatangan tamu teman lama yg mampir sebentar ke kantor.

Nah, makan (siang biasanya) bersama teman sekantor ini, sebaiknya dilaksanakan biasa-biasa saja, karena tempatnya biasanya ya biasa saja. Jadi ya makan saja seperti biasa, hmmm bingung kan? Yang penting tetap harus sopan, jangan makan sambil bicara, sampai makanan keluar dari mulut. Dan, jangan sampai mulut kita berbunyi ketika makan, berkecap-kecap sampai merdu suaranya. Walaupun ini makan karena memang jam makan atau memang lapar, tetap harus dijaga sopan-santun. Ambil makanan secukupnya, jangan terkesan lapar sekali, makan banyak sekali sampai menggunung. Maka baik juga kalau anda bawa makanan kecil (biskuit) dan disimpan di laci kantor. Ini menghindari anda makan banyak.

Kecepatan makan juga diatur, jangan sampai anda ngebut pakai pentium 5, sementara teman semeja anda cuma berkecepatan PC-XT. Harus diusahakan selesai dalam waktu yang bersamaan. Ini seninya. Karena harus bisa mempercepat atau memperlambat. Ingat anda harus masuk kantor lagi, biasanya waktu terbatas. Ini pula sebabnya anda harus memilih menu yang cepat saji, jangan pilih yang lambat saji.

Gunakan tissue utk menutup mulut anda, ketika membersihkan gigi, atau me-lap mulut yg belepotan, jangan pakai lengan baju ...wuihhhh. Dan meludah merupakan pantangan, lakukan hal ini di toilet, jangan di meja makan ke piring makan. Menjijikkan itu.

Ada lagi kebiasaan yang jelek, yaitu meletakkan sisa makanan/kotoran/duri ikan di atas meja. Ini tidak baik, sebaiknya letakkan di tepi piring anda, atau di tempat khusus, jangan mengotori meja. Itu jorok dan tidak menghargai tempat makan (resto/kantin) nya.   Di beberapa negara maju, anda malah harus mengusung piring anda sendiri ke belakang lho.

Oh ya, satu lagi, jangan mengambil makanan dari piring teman anda, apalagi boss anda !

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun