Serang, 17 Agustus 2023 Mahasiswa KKM 44Uniba melaksanakan Upacara 17 Agustus di lapangan Modern bersama dengan pak Camat beserta jajarannya, perwakilan dari sekolah SD, SMP, SMA, dan perwakilan masyarakat Kibin.
Kegiatan Upacara 17 Agustus 2023 di mulai pada pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai upacara dilaksanakan dengan hikmat dan tertib
Mahasiswa KKM 44 Uniba sebagian ikut melaksanakan upacara pengibaran bendera di Desa sebagai petugas upacara bersama masyarakat Desa Sukamaju yang dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai.
Setelah melaksanakan upacara pengibaran bendera Mahasiswa KKM 44 Uniba beserta masyarakat Sukamaju memeriahkan HUT RI dengan pawai bersama berkeliling Desa Sukamaju. Selain itu juga Paguyuban Pawon (Paguyuban Wong Laes Etan) menggelar acara lomba 17 Agustus guna memeriahkan Desa yang dilaksanakan dilapangan Pawon (Paguyuban Wong Laes Etan) dengan acara lomba yang terdiri dari lomba panjat pinang, lomba karaoke, lomba balap karung, lomba putsal anak, lomba tahan tawa, lomba, lomba Tarik tambang, lomba makan kerupuk dan lomba bulu tangkis.
Masyarkat Desa Sukamaju sangat bersemangat dan berantusias dalam mengikuti acara HUT RI yang dilaksanakan di Desa Sukamaju.
Kami kelompok KKM 44 Uniba mengucapkan "SELAMAT HARI KEMERDEKAAN RI 17 AGUSTUS 2023" kita memiliki tanggung jawab menjaga dan memajukan bangsa Indoesia untuk masa depan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H