Hal ini sangat penting dilakukan, mengingat banyak perusahaan palsu yang sedang mencari korban untuk melakukan penipuan. Pastikan perusahaan yang mengirimkan undangan interview adalah perusahaan yang memiliki badan hukum. untuk mengecek perusahaan tersebut memiliki badan hukum atau tidak dapat di cek melalui ahu.go.id. Jika perusahaan tidak terdaftar maka kemungkinan besar perusahaan tersebut adalah perusaan palsu.
5. Jangan mudah percaya gaji dan jabatan
Perhatikan kembali take home pay yang akan anda terima sesuai dengan posisi anda. Jangan juga mudah percaya dengan gaji besar dan jabatan namun tidak sesuai dengan informasi yang ada di pasaran
6. Selalu waspada jika ada hal yang mencurigakan
Jika anda sudah melalui tahap wawancara dan anda merasa ada yang tidak sesuai maka jangan segan untuk segera melapor. Anda bisa melaporkannya kepada kementrian ketenagakerjaan agar kasus yang mencurigakan bisa di selidiki lebih lanjut. Mengingat saat ini banyaknya masyarakat yang sedang mencari pekerjaan. Membuat beberapa oknum melakukan hal penipuan berbasis pencarian karyawan baru.Â
Itu dia beberapa tips mencari pekerjaan selama masa pandemi seperti ini. Yang terakhir tetap semangat jangan menyerah dan terus selalu waspada. Semoga kita semua bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai meskipun dalam kondisi seperti ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H