Senang rasanya, hari ini (09/09/2016), Kompasiana hadir di kota Balikpapan mengadakan event: Nangkring di Balikpapan bersama BPJS Kesehatan. Saya pun tidak menyia-nyiakan kesempatan pada saat event diumumkan di Kompasiana, saya langsung mendaftar. Terakhir saya mengikuti event Kompasiana yang diadakan di Balikpapan pada akhir November 2014.
Acara yang diselenggarakan BPJS Kesehatan bersama Kompasiana ini bertema: Gotong-royong Demi Indonesia Yang Lebih Sehat. Sesuai dengan program kerja dari BPJS Kesehatan yaitu Dengan Gotong Royong Semua Tertolong. Pembicara dari BPJS Kesehatan dibawakan oleh Bayu Wahyudi, Direktur Hukum, Komunikasi, dan Hub. Antar Lembaga BPJS Kesehatan.
Para peserta yang hadir tidak hanya kompasianer saja, ada dari para mahasiswa yang ada di kota Balikpapan. Dengan adanya acara ini, akan motivasi bagi mahasiswa untuk menulis di kompasiana secara umum dan juga kompasianers yang ada di Balikpapan sekitarnya.
1. Peserta Penerima bantuan Iuran (PBI) Jaminan Kesehatan. Peserta ini diperuntukkan bagi fakir miskin dan orang tidak mampu yang telah diamanatkan Undang-undang (UU) Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) yang iurannya dibayarkan oleh Pemerintah sebagai peserta program Jaminan Kesehatan.
2. Peserta Bukan PBI Jaminan Kesehatan. Peserta ini adalah a. Pekerja penerima upah dan anggota keluarganya. b. Pekerja bukan penerima upah dan anggota keluarganya.
Selain itu, pak Bayu menjelaskan pentingnya kita saling peduli sesama dengan menjadi peserta BPJS Kesehatan, kita yang sehat akan menolong yang sakit agar dapat menerima pengobatan dengan baik.
Hantus Tommy
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H