Melihat reaksi masyarakat saat ini, kampanye negatif dan kampanye hitam makin menjadi. Hal ini menyebabkan masyarakat bingung menentukan pilihannya. Isu-isu yang memang fakta atau fakta-fakta menjadi isu terus mengalir deras ke masyarakat. Bahkan yang sudah ada pilihan menjadi berpaling. Malah ada juga yang bimbang karena tak tahu motif para capres mencalonkan diri.
Berkaca pada pilpres saat ini, saya teringat acara Uya Kuya yang sering muncul di TV. Begitu enjoynya menidurkan para "mangsanya" untuk dihipnotis dan ditanyakan hal-hal tentang dirinya. Para "korban"-nya dengan enteng apa adanya menjawab pertayaan sang Uya Kuya bagai sungai yang mengalir. Ekspresipun terlihat, ada yang tertawa, menangis, marah dll. sesuai kondisi hati yang dihipnotis atau pertanyaan yang dilontarkan.
Dari dua subjek di atas, saya memberikan solusi jitu pada masyarakat untuk menggalakkan acara "Hipnotis Capres Kita" untuk pernyataan yang jujur sesuai dengan motif mereka mencalonkan diri mereka menjadi presiden. Mungkin judul acaranya adalah "Suara Hati Capres RI 2014". Atau apalah, saya tak pandai merangakai kata untuk judul ini.
Sekian dulu dari saya. Ini pendapat saya, mungkin ada yang tak berkenan karena pernah dikerjai Uya Kuya atau apalah alasannya saya mohon maaf. Kalau bukan dengan cara ini, silahkan beri masukan dan solusi yang lebih baik. Sekian dulu dari saya. Semoga presiden Indonesia ke depan merupakan yang terbaik karena semua Capres saat ini memiliki kelebihan masing-masing dan baik.
Wallahu 'Alam Bishowab
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H