Tak masalah jika pemerintah Inggris mengambil langkah politis membekukan aset-aset Abramovich. Namun FA & UEFA juga wajib memastikan bahwa Chelsea tetap bisa mengikuti kompetisi secara adil, sebagaimana kepentingan FA & UEFA menjaga sportifitas dalam kompetisi sepak bola.
Chelsea tidak dalam posisi bersalah melakukan pelanggaran disiplin yang mencederai olahraga sepak bola. Maka sanksi yang tak ada kaitannya antara sikap politik pemerintah Inggris dengan sepak bola, juga mesti ditiadakan.
Larangan transfer pemain, perpanjangan kontrak, larangan menjual tiket kandang, hotel, hingga merchandise, perlu dicabut segera.
Miris melihat para delegasi yang mewakili Chelsea berdiskusi dengan pemerintah Inggris. Mereka meminta dispensasi bagi klub, supaya klub bisa tetap beroperasi normal sembari melakukan langkah-langkah strategis terkait menemukan pemilik baru.
Sejujurnya, sangat tak adil membiarkan Chelsea terseok-seok di sisa kompetisi, sementara para pemain, fans, dan orang-orang yang bekerja di dalamnya, tak memiliki kepastian terhadap masa depan.
Yang terjadi hari ini, UEFA menunjukkan keberpihakannya terhadap sanksi dari Pemerintah Inggris dengan bersikap cuek. Pemain dan fans pun kemudian menjadi korban dari ketidakacuhan federasi yang semestinya memperjuangkan para pelaku sepak bola.
Wajah UEFA yang selama ini dikritik "mandul" dalam melahirkan inovasi-inovasi bagi kemajuan sepak bola, hari ini kian dipertanyakan kejantanannya saat mengambil posisi terhadap krisis Chelsea ini.
Media juga perlu bersikap proporsional dalam mengangkat isu mengenai krisis di Ukraina. Menemukan fakta keterhubungan antara Abramovich dengan Putin, tak bisa semata dipakai untuk menghabisi Chelsea.
Tak heran di tengah derasnya penghakiman pada sosok Abramovich, mayoritas fans Chelsea justru masih begitu mengelu-elukan sosok sang pemilik. Mereka bukan tengah menutup mata terhadap krisis yang terjadi di Ukraina.
Fans Chelsea tentu tetap memedulikan itu, hanya saja kedekatan mereka terhadap sepak bola, tak bisa menghilangkan rasa hormat pada sosok yang berjasa bagi klub mereka.
Kita pun perlu belajar untuk memilah sikap kritis, bahwa memberi dukungan pada Chelsea dan para pendukungnya, tak serta-merta berarti memberi dukungan terhadap invasi yang dilakukan Rusia ke Ukraina.