Mohon tunggu...
Hana Fuku
Hana Fuku Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Yang Suka Nulis Kudu Baca Informasi Ini

21 November 2015   09:48 Diperbarui: 21 November 2015   10:48 28
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Hai guys pakabar?

Gimana kondisi cuaca di daerah kalian? kalau tempat hana, lebih dari tiga bulan lalu dilanda kabut asap yang parah banget dah. Tapi detik ketika hana menuliskan artikel ini malah dilanda dingin, soalnya dari semalam hujan turun dan baru reda. Jadi masih menyisakan udara sejuk yang membuat hana laper wkwkwkwwk Untung aja mamang penjual jajanan ga pada lewat berbarengan, kalau lewat semua kayaknya bakal pingin makan semua jajanan hehehe

Eits, kok malah jadi bahas jajanan ya? wkwkwkw padahal tadi hana mau kasih info bagus buat kalian para pecinta tulisan atau untuk kalian yang senang menulis lo. Ya udah yuk ach langsung menuju informasi yang satu ini aja.  

Informasi yang bakal hana bagikan untuk kalian adalah mengenai sebuah aplikasi yang biasanya dicari oleh banyak orang yang ingin menulis. Tak hanya oleh para novelis, tapi para mahasiswa yang tengah kuliah atau sedang menulis skripsi, maka yang satu ini pasti dicari sekali. *Ini berdasarkan pengalaman hana ketika dulu iseng menulis. Pasti deh kudu cek dulu biar ga salah dalam menulis.

Yup, sebut saja nama aplikasi yang akan hana perkenalkan ke kalian adalah KBBI atau kalau kepanjangannya selama ini kita tau adalah Kamus Besar Bahasa Indonesia. Cuma yang membedakan kalau jaman dulu kita harus lihat kamusnya dalam bentuk buku, tapi sekarang kita cukup buka saja di handphone kita. Jadi makin simple kan?

KBBI adalah kamus yang menjadi rujukan utama kita untuk bahasa Indonesia yang baik dan benar atau lebih kerennya disebut sesuai EYD alias Ejaan Yang Disempurnakan. Dan untuk jaman yang kian hari kian canggih ini hadirlah sebuah aplikasi yang bisa lebih memudahkan kita. 

Awal mula menemukan aplikasi ini adalah dengan menggunakan pasar aplikasi bernama mobomarket. Dari sana hana iseng search kata kamus, eh muncul berbagai aplikasinya. Dari yang kapasitasnya kecil sampai kapasitas cukup besar juga ada. Nah untuk kali ini hana sengaja mencoba yang kapasitasnya 11.71 MB. 

Dari awal sudah tertarik saja dengan covernya. Terus ada gambar pulau Indonesia makanya suka. Secara hana kan cinta tanah air hehehe kalau bukan kita siapa lagi yang cinta coba. Oh, ya nanti ketika kalian ingin menggunakannya, maka cukup klik saja dan akan muncul tampilannya. Ada menu Daftar, Bookmark dan Cari. Kalian manfaatkan saja fasilitasnya ya? Selamat Mencoba

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun