Bayangkan, jika semua pengelola pusat perbelanjaan atau bahkan pasar tradisional melakukan strategi-strategi inovasi untuk meningkatkan transaksi, maka masyarakat pelaku UKM menuai berkah. Mereka yang relatif tahan dari badai krisis sebagaimana sukses melewati krisis ekonomi tahun 1998, menjadi mesin utama pembangunan.
Pelaku UKM, pedagang di pasar-pasar dan di trade mall, sangat layak didaulat sebagai pahlawan ekonomi kerakyatan. Aktivitas perdagangan dan wirausaha yang mereka jalani, konkret menjadi penggerak roda ekonomi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H