CARA PENGASUHAN BAYI PADA USIA SEPULUH BULAN
Untuk menentukan panjang dan berat bayi ideal, biasa digunakan alat ukur yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan RI yang bernama Atropometri anak, bagi bayi laki-laki panjang badang diusia sepuluh bulan berkisar antara 71 cm hingga 75.6 cm. Sementara bayi perempuan 69 cm hingga 73.9 cm. Berat badan bayi laki-laki 8.2 kg hingga 10.2 kg.
Orang tua atau pengasuh perlu memantau berat dan panjang bayi agar mengetahui tingkat ketercapaiannya dan bila kekurangannya terlalu signifikan perlu dilakukan upaya-upaya dan memintakan nasihat dari tenaga medis dan psikologis, agar segera mendapat solusi dan terapi.
PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR
Pada usia sepuluh bulan bayi masih konsentrasi untuk berdiri  dengan pegangan, bahkan ada yang sudah memulai berdiri selama beberapa saat lalu duduk sekenanya, maka orang tua atau pengasuh selalu memantau memastikan duduknya bayi dari belajar berdiri aman.
Orang tua atau pengasuh jangan terlalu memaksakan bayinya berjalan, karena memperhatikan teman sebanya sudah bisa berjalan. Semangat orang tua atau pengasuh yang salah dalam penerapan bisa membuat anak terpaksa dan kadang putus asa.
PERKEMBANGAN BAHASA
Bayi mulai berusaha menirukan ucapan orang tua atau pengasuh, peniruan yang belum sempurna, menirukan layaknya ucapan bayi yang tidak jelas, misal mamamam  papappap yang tidak terdengar jelas.
Semakin sering orang tua atau pengasuh menyucapkan kata tertentu yang diulang-ulang, membuat bayi mudah untuk mengingat dan tertarik untuk menirukan, bahkan mengucapkannya sendiri pada waktu-waktu tertentu.
Bahasa yang dipahami oleh bayi tidak saja bahasa lisan, sudah mulai menggunakn bahasa tubuhnya, misal da..da.. sambil melambaikan tangan, Â menunjuk sambil mengucapkan sesuatu