Mohon tunggu...
Muhammad Hamid Habibi
Muhammad Hamid Habibi Mohon Tunggu... Guru - Calon guru

Belajar lagi... Belajar mendengarkan, belajar memahami, belajar mengatur waktu, belajar belajar belajar... belum terlambat untuk belajar...

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Belanja Lebaran Nyaman, Saat Mesin ATM di Genggaman

15 Mei 2019   22:54 Diperbarui: 15 Mei 2019   23:10 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Belanja kebutuhan lebaran (foto dr pegipegi.com)

Alhamdulillah kita sudah menjalankan puasa 10 hari pertama bulan ramadhan. Masih ada 2/3 bulan puasa yang akan kita lalui, tentu kita jangan lupa untuk memperbanyak ibadah dan amal kita. Tak hanya itu, kita juga harus bersiap untuk menyambut lebaran atau hari raya idul fitri. Tak heran jika menjelang akhir bulan ramadhan pusat perbelanjaan seperti mall menjadi lebih ramai. 

Biasanya cukup banyak yang kita siapkan untuk lebaran nanti. Mulai dari belanja pakaian, kue lebaran, bahan makanan dan keperluan lebaran lainnya. Tentu kita memerlukan cukup banyak uang untuk membeli semua kebutuhan tersebut. 

Nah saat THR cair beberapa pekan lagi, kita tak perlu buru-buru untuk mencairkannya semua. Walau banyak kebutuhan yang harus segera dibeli, namun membawa uang cash dalam jumlah yang besar bukanlah solusi. Namun jika mengambil uang sedikit demi sedikit, berarti kita juga harus bolak-balik ke ATM bukan? Itupun bukan solusi yang praktis. 

Bagaimana solusinya?
Bagi pengguna tabungan BCA sekaligus m-BCA hal ini tak menjadi masalah lagi. Kita tak perlu terlalu banyak membawa uang cash dan tak perlu bolak-balik ambil uang di ATM. Karena bagi pengguna m-BCA mesin ATM nya sudah dekat yakni digenggaman tangan kita sendiri. Sangat praktis bukan? 

Bagi yang belum tahu, m-BCA (mobile  banking) merupakan layanan produk perbankan BCA yang dapat diakses  langsung oleh nasabah melalui handphone/smartphone mereka. Kita bisa menggunakan m-BCA ini dengan sms atau bisa juga dengan internet, tentunya kita juga harus install dulu aplikasi BCA mobile di smartphone kita. Info lebih lanjut bisa klik link berikut ini ya.

Nah dengan mesin ATM di genggaman tangan maka belanja kebutuhan lebaran pun semakin nyaman. Kita bisa melakukan banyak hal layaknya yang biasa kita lakukan d mesin atm di hanphone kita, mulai informasi saldo, pembayaran berbagai macam tagihan, transfer baik ke sesama BCA maupun ke bank lain serta masih banyak lagi kegunaannya. Walaupun begitu kita tak boleh kalap ya, dengan membeli semua keinginan kita. Jangan lupa tetap berhemat dengan membeli barang sesuai kebutuhan lebaran kita. Sisa uangnya bisa kita tabung atau kita sedekahkah dimana kedua hal ini sama-sama penting untuk masa depan kita. 

Selamat berbelanja! 

Facebook Muhammad Hamid Habibie

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun