Yamaha leburkan karakter cerdas Isyana Sarasvati kedalam Motor matic Mio S. Tak ayal tahun 2018 bisa menjadi tahun Yamaha Mio S unggul dibandingkan produk lainnya. Lantas, seperti apa karakter cerdas Yamaha Mio S dan Isyana  yang akan membuat motor matic ini semakin unggul di 2018? Mari kita urai bersama.
Membidik pasar generasi zaman now, Yamaha Mio S rupanya  banyak dibenamkan style lain daripada yang lain. Apa saja? Headlamp dengan lampu LED, menjadi motor pertama dan satu-satunya di tanah air, membuat lampu lebih terang, terkesan modern dan daya tahan lebih lama. Tidak perlu khawatir berkendara di malam hari.
Biasanya pengendara lupa dimana memarkir kendaraan karena jejeran motor membuat bingung. Dilengkapi Answer Back System dijamin tidak akan membutuhkan waktu lama untuk menemukan lokasi motor diparkir.
Ban tubeless dengan tapak lebar membuat kita lebih nyaman dan stabil saat berkendara. Selain itu, ada kesan keren dan sporty. Dipersenjatai juga dengan lampu Hazard untuk memberi tanda dalam situasi darurat (sesuai UU no 22 tahun 2009 peraturan berlalulintas pasal 121 ayat 1). Berkendara di medan berkabut tidak perlu takut.
Mesin andalan bluecore 125 CC motor ini lebih efisien, bertenaga dan Handal. Tidak perlu cemas berkendara di medan curam atau sulit. Body ramping dan ringan membuat wanita mudah berkendara dan bermanuver saat jalan macet. Ruang pijakan kaki yang lega sehingga berkendara semakin nyaman dan rileks.
Mio S irit dan tidak perlu takut kehabisan bahan bakar karena kapasitas tanki 4.2 liter. Bagasi mampu menampung barang bawaan lebih banyak. Adanya Smart Lock System membuat motor ini aman ketika harus mengunci rem saat berhenti di tanjakan atau turunan. Pengoperasiannya praktis, bisa dengan 1 jari saja. Disain Speedometer yang baru dan dilengkapi Eco Indikator. Indikator ini membantu berkendara lebih ekonomis. Diasil Cylinder berbahan aluminium silicon yang cepat melepas panas. Piston dengan proses tempa sehingga lebih padat dibanding piston cetak.
Bagaimana dengan Isyana S?
Isyana S, singer kelahiran 1993 ini memiliki karakter suara yang khas. Menguasai banyak aliran dan alat musik. Gadis cantik ini lulusan Nanyang Academy of Fine Arts (NAFA), Singapura. Sempat pula mengikuti pertukaran pelajar ke Tainan National University of The Arts, Taiwan.
Satu sudut di NAFA, dimana Isyana menimba ilmu (www.nafa.edu.sg)
Banyak penghargaan yang telah diperoleh, baik nasional maupun internasional. Sederet prestasi dan seabrek pengalaman salah satu bintang di film ranah 3 warna ini cukup untuk menggambarkan kecerdasannya.
Salah satu sudut di Universitas Tempat Isyana mengikuti pertukaran pelajar. (www.tnnua.edu)
Isyana, sebagai brand ambassador Mio S, dikenal memiliki banyak fans. Berjamuran komunitas Isyanation di berbagai kota. Hal ini cukup untuk menarik konsumen milenial untuk melirik motor keluaran Yamaha.
Yamaha sepertinya dengan sengaja membidik pasar kaum milenial, khususnya para wanita. Terlihat dari propaganda iklan
Mio S Â Isyana sebagai bintang. Tampak bahwa Karakter Isyana melebur kedalam karakter Yamaha Mio S, So Smart and Sophisticated.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Lihat Money Selengkapnya