Kalau ada ahli bahasa yang mengatakan bahwa be itu verb maka dia telah melanggar 'patokan' dasar Bahasa Inggris : tidak boleh ada dua verb dalam satu kalimat. Perhatikan kalimat bentuk continuous di atas, ada is dan following, dua-duanya adalah verb, begitu juga bentuk passive-nya, ada is dan followed, dua-duanya juga verb.
Kesimpulannya adalah saya tetap membedakan to be dengan verb. To be ya to be dan verb ya verb. Tapi saya setuju baik to be maupun verb itu adalah predikat, dan gabungan kata belum bisa disebut kalimat kalau dia tidak ada predikatnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H