Mohon tunggu...
Gilang Widanna Putra
Gilang Widanna Putra Mohon Tunggu... Penulis - Orang bodoh yang terus belajar

Psycology, Freelance Writer

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Aplikasi Marketplace KAYONGKU, Besutan Anak Daerah Mempermudah Layanan Penjualan Pelaku UMKM

13 September 2021   02:26 Diperbarui: 13 September 2021   02:26 404
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanagupa atau Taman Nasional Gunung Palang merupakan tempat konservasi yang ada di Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat.

Saat ini, Tanagupa sedang melakukan inisiasi berupa menyediakan aplikasi marketplace bernama ''KAYONGKU''. Inisiasi ini juga diambil dalam rangka keikutsertaan membantu para pelaku bisnis UMKM di daerah Kabupaten Kayoung Utara selama masa pandemi Covid-19 supaya penjualan seluruh produk tetap berjalan dengan stabil.

Ari M. Wibowo selaku Kepala Balai Tanam Nasinonal Gunung Palung ketika sedang dihubungi di Sukadana memaparkan, ''Platform KAYONGKU ini mengusung slogan Dari Kite, Oleh Kite dan Untuk Tanah Kayong, yang merupakan sebuah aplikasi dibuat serta didesain oleh para kaum muda asli tanah Kayong yang bisa melihat adanya permasalahan dan juga kesulitan tengah dihadapi oleh para pelaku usaha, lebih khususnya pelaku bisnis UMKM di KKU dan juga Ketapang dalam memasarkan atau menjual produk hasil dari produksi mereka,''.

KAYONGKU Memberikan Peranan dan Fasilitas Gratis bagi Pelaku Usaha UMKM 

Menurut Kepala Balai Taman Nasional Gunung Palung, dengan peluncuran resmi aplikasi marketplace KAYONGKU ini, maka seluruh pelaku usaha dan juga UMKM di daerah tersebut bisa lebih mudah dalam memasarkan, promosikan seluruh produk hasil produksi secara gratis tanpa biasa, aman digunakan serta terpercaya.

''Kami tentu mengedepankan peningkatan peran dari UMKM di Tanah kayong, maka para pengguna aplikasi marketplace KAYONGKU, lebih khusus lagi bagi para penjual atau pun seller dan pelaku usaha UMKM yang berdomisi atau pun sedang mempunyai usaha di KKU dan Kabupaten Ketapang saja, tetapi untuk para pembeli atau konsumennya bisa pula diakses oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia dari berbagai daerah,'' tambahnya lagi.

Langkah dan upaya ini dilakukan selain untuk bisa meningkatkan peranan para pelaku usaha dan juga UMKM di KKU dan Kabupaten Ketapang, diharapkan bisa untuk meningkatkan perputaran uang yang ada di antara kedua kabupaten tersebut.

Sudah Mengantongi Izin Resmi dan Kerja Sama Terpercaya

''Kami mengambil langkah guna meningkatkan performa dari aplikasi serta mengutamakan aspek keamanan dan juga kenyamanan bagi para pembeli atau konsumen, maka aplikasi marketplace KAYONGKU sudah mengantongi izin resmi dari Kementerian Komunikasi dan Informatika RI mengenai Penyelenggara Sistem Elektronik atau PSE dan juga Surat Izin Usaha Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (SIUPSE) yang sudah resmi dikeluarkan oleh Pemerinnyah RI melalui sistem Online ingle Submission (OSS),'' pungkasnya.

Sementara itu juga, aplikasi marketplace KAYONGKU ini juga sudah menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk bank -- bank ternama kelas nasional serta daerah, di antaranya adalah BNI, BRI, Bank Mandiri dan juga Bank Kalbar dalam hal mempermudah proses transaksi jual beli.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun