Mohon tunggu...
Gustaf Naufan Febrianto
Gustaf Naufan Febrianto Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Dosen Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Eksistensi Kelompok Kesenian Rakyat di Desa Jenisgelaran Jombang Melalui Pendekatan Digitalisasi

8 September 2023   17:32 Diperbarui: 8 September 2023   17:50 254
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jenisgelaran adalah sebuah desa di wilayah Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang Jawa Timur. Desa ini memiliki berbagai macam kesenian lokal yang masih eksis hingga sekarang. Sasaran kegiatan pemberdayaan ini adalah masyarakat umum dan kelompok kesenian di Desa Jenisgelaran. Permasalahan yang tengah dialami oleh kelompok kesenian di daerah tersebut adalah penurunan jumlah calon generasi penerus kelompok seni yang dapat mempengaruhi eksistensi kelompok seni yang belum dikenal secara luas, dan tidak memadainya peralatan musik dan perlengkapan seni yang dimiliki oleh kelompok seni.

Berdasar pada permasalahan tersebut tiga dosen Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yaitu Dra. Sudarwati, M.Si., M.Pd. Novi Andari, S.S., M.Pd., Puteri Noraisya Primandaris, ST.,M.IM dan dua mahasiswa mengajukan proposal ke Kemendikbudristek. Alhamdulillah didanai.

Dari dana tersebut itulah, ketiga dosen tersebut memberikan pelatihan, penyuluhan, dan pemberian dana kepada masyarakat Jenisgelaran. Adapun kegiatan yang telah dilakukan dibagi menjadi 3 tahapan antara lain:

  • Tahap Persiapan, meliputi 3 hal kegiatan yaitu
  • Menentukan narasumber yang tepat
  • Pada tahap ini, tim penyelenggara memilih 3 orang dosen Universitas 17 Agustus 1945 dan 1 orang seniman sebagai narasumber yang ahli dalam bidang budaya dan event organizing. Hal ini dikarenakan pelatihan dan penyuluhan berkaitan dengan kebudayaan dan event organizing bagi pemberdayaan kelompok seni gamelan.
  • Rapat bersama pemerintah desa untuk menyampaikan program
  • Pada tahap ini, tim penyelenggara mendiskusikan rencana penyuluhan yang akan dilakukan untuk menghindari miskomunikasi antara pemerintah desa dan tim penyelenggara.
  • Menentukan target peserta pelatihan
  • Pemilihan target peserta kegiatan pemberdayaan kelompok seni gamelan harus tepat sasaran agar bermanfaat bagi kelompok seni maupun masyarakat sekitar.
  • Pengisian Angket Pre-test
  • Kegiatan ini dilakukan untuk mengukur seberapa jauh pemahaman para peserta kegiatan terkait materi yang akan disampaikan sebelum mengikuti kegiatan pemberdayaan kelompok seni
  • Tahap Penyuluhan, Pelatihan dan Pemberian Modal
  • Kegiatan pemberdayaan ini dibagi dalam 3 rangkaian acara yaitu

Penyuluhan materi tentang manfaat pemertahanan dan pelestarian budaya.

Penyuluhan Pentingnya Regenerasi budaya Lokal

Pelatihan Regenerasi Budaya Seni Gamelan

  • Pelatihan Materi Event Organizer

Pemberian Modal

Kegiatan ini dilakukan pada Sabtu, 26 Agustus 2023 di Balai Desa Jenisgelaran. Modal yang diberikan berupa peralatan musik gamelan dan perlengkapan seni. Tahap Evaluasi dan Pelaporan Kegiatan

Tahapan ini terkait dengan tersampaikannya materi penyuluhan dengan baik dan mendapatkan feedback dari peserta dan pemerintah desa. Bentuk monitoring dan evaluasi terhadap keberhasilan kegiatan pemberian penyuluhan dan pelatihan ini adalah dalam bentuk angket post-test yang disertai dengan wawancara ketika proses diskusi sedang berlangsung. Terbuatnya video kegiatan dan peralatan musik serta perlengkapan seni yang memadai untuk menunjang penampilan kesenian rakyat desa ini.

Dalam setiap pertemuan pelatihan dan penyuluhan, peserta menunjukan antusias yang sangat tinggi. Seperti mengisi angket, dan membaca materi. Dengan antusias para peserta sangat bisa dilihat bahwa peserta bisa mengerti dan memahami pelatihan dan penyuluhan yang telah kami berikan.

Dengan adanya program berikut sangat dapat membantu meningkatkan kesadaran dan kecintaan budaya di desa tersebut. Program yang berlangsung selama 3 bulan ini telah memberikan dampak positif berupa kesadaran akan kekayaan budaya di desa Jenisgelaran yang perlu dilestarikan sebagai warisan dari nilai luhur.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun